GameBerita GamePC & Console

Mortal Kombat 1, Gameplay Summer Game Fest

Mortal Kombat 1 (2023) akan menampilkan tampilan gameplay perdananya di event Summer Game Fest 2023. Simak guys!

Mortal Kombat 1 (2023) akan menampilkan tampilan gameplay perdananya di event Summer Game Fest 2023. Simak guys!

Seperti kita ketahui beberapa waktu lalu trailer game Mortal Kombat terbaru akhirnya dirilis. Dan setelah berspekulasi sekian lama, akhirnya terungkap kalau game barunya ini merupakan sekuel Mortal Kombat 11 (2019) yang juga sekaligus soft reboot dari franchise-nya.

Mortal Kombat 1 Gameplay

Tak ayal ketika menyaksikan trailer-nya rasa sumringah nan excited langsung terasa. Karena dari apa yang kita lihat dan dengar dari trailer-nya, sudah tercium bau-bau bakal kerennya.

Jadi sekali lagi, gak heran banget jika banyak dari kita yang gak sabaran untuk segera sampai ke tanggal 19 September 2023.

Namun terlepas rasa sumringah tersebut, tak ayal di saat yang sama kita juga merasa greget untuk melihat rilisan gameplay-nya. Lalu kapankah kira-kira Mortal Kombat 1 akan merilis cuplikan gameplay perdananya?

Summer Game Fest 2023

Well, seperti yang terlansir dari TheGamer dan tentunya unggahan tweet resmi Geoff Keighley di atas, terungkap kalau gameplay Mortal Kombat 1 akan ditampilkan perdana melalui event Summer Game Fest 2023.

Event ini sendiri akan diselenggarakan pada tanggal 8 Juni 2023. Rilisan gameplay perdana MK1 ini akan dipandu oleh Keighley dan kreator MK, Ed Boon.

Tak dipungkiri bahwa hal ini ditunggu-tunggu banget oleh seluruh fans setia MK.

Fighting System yang Sangat Baru

mortal kombat 1 gameplay
Mileena di Mortal Kombat 1

Sekali lagi kita memang masih harus menunggu banget hingga event Summer Game Fest 2023 tiba untuk mengetahui detail gameplay-nya.

Akan tetapi jika kalian sudah gak sabar untuk mengetahui kisi-kisinya, well seperti yang masih terlansir dari TheGamer tersebut, faktanya beberapa waktu lalu, Boon telah memberikan pernyataan terkait hal ini.

Pernyataan tersebut adalah sistem tarung di game ini akan benar-benar baru (all-new & fresh). Ngomong-ngomong baru dan segar, nantinya MK1 juga akan menampilkan mode-mode yang belum pernah ada di game-game MK sebelumnya.

100 GB

mortal kombat 1 gameplay
Kitana (GosuGamers)

Akan tetapi kisi-kisi yang exciting tersebut sedikit terganggu oleh fakta bahwa game ini nantinya akan menghabiskan 100 GB di console atau PC kita.

Jadi ya pastikan saja console atau PC kalian memiliki kapasitas penyimpanan yang banyak jumlahnya. Nah sekarang, bagaimana nih tanggapanmu dengan kabar ini?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks