Berita GameGamePCPC & ConsolePlaystationXBOX

New World, Game MMO Amazon Rilis Gameplay Trailer Terbaru

Divisi game Amazon, yaitu Amazon Game Studios akhirnya dapat merilis trailer gameplay terbari dari game MMO-nya yaitu New World.

Divisi game Amazon, yaitu Amazon Game Studios akhirnya dapat merilis trailer gameplay terbaru dari game MMO-nya yaitu New World. New World, adalah salah satu proyek ambisius dari Amazon untuk divisi game-nya saat ini.

Nah, kamu mau tahu bagaimana gameplay game MMO Amazon yang satu ini? Sebaiknya kamu simak pembahasan ini sampai habis ya.

Amazon Rilis Gameplay Trailer New World

New World merupakan sebuah game MMO yang bersetting abad pertengahan atau di era 1600-an. Jadinya era abad pertengahan akan sangat terasa jika kamu memainkan game yang satu ini. Di dalamnya, kamu akan menemukan banyak hal yang misterius mulai dari monster, sihir, dan bajak laut.

Untuk semakin meningkatkan rasa antusias gamer, Amazon merilis trailer gameplay terbaru dari New World. Trailer tersebut berjudul “This Is Aeternum”, dalam trailer tersebut ditampilkan bagaimana dunia yang dimiliki oleh New World. Selain itu juga nampak pertarungan yang nantinya akan dilalui pemain melawan bajak laut dan para raksasa.

Selain beberapa musuh yang disebutkan tadi, ada juga beberapa musuh lainnya seperti harimau Sabertooth, penyihir, dan masih banyak lagi. Kamu di dalam New Wolrd akan banyak mengeksplorasi wilayah seperti goa bawah tanah, kota dengan banyak penduduk, hingga hutan yang rimba.

Rilis Pertengahan Tahun Ini

Gameplay New World
New Wolrd | Amazon

Bagi kamu yang sudah sangat menantikan perilisan game ini, sedikit informasi bahwa jika tidak ada penundaan, New World akan rilis pada pertengahan tahun ini. Lebih tepatnya game ini rilis pada tanggal 31 Agustus 2021 mendatang.

Tentunya para penggemar game MMO pasti akan kegirangan menyambut game ini. Pasalnya di dalamnya banyak terdapat mekanik khas game MMO yang syarat dengan unsur fantasi di dalamnya.

Hingga kini cerita utama dari New World masih belum terungkap. Tetapi, mengenai premisnya, game ini mengisahkan seseorang yang sedang terdampar di sebuah pula bernama Aeterneum. Jadi dari situlah kamu akan memulai petualangan dan banyak menjalankan misi berbahaya.

Nah, apakah kamu termasuk orang yang sedang menantikan perilisan game ini? Jangan lupa komen di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda atau instal aplikasinya di Play Store agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Game, Anime, Film, dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks