Berita GameGameNintendoPC & Console

Penjualan Nintendo Switch Lewati Nintendo 3DS

Nintendo Switch merupakan salah satu produk yang sangat sukses dari Nintendo. Dengan berbagai kelebihannya, kini Nintendo Switch telah lewati rekor penjualan Nintendo 3DS. Ini adalah kabar yang cukup baik bagi para penggemar Nintendo khususnya untuk versi Swicth.

Pada awal peluncurannya, Nintendo Switch hadir sebagai konsol yang hybrid yang multi fungsi. Tahun 2020 lalu merupakan tahun yang cukup gemilang untuk Switch. Pasalnya konsol tersebut mampu menguasai beberapa pasar konsol seperti di Jepang dan Amerika Serikat.

Kuasai Pasar Jepang

Nintendo Switch
Nintendo Switch | Nintendo

Di negeri asalnya Jepang, Switch sendiri berhasil mendominasi penjualan konsol di negara Sakura tersebut. Jepang sebagai salah satu negara maju dan termasuk lokasi yang sangat penting untuk penjualan video game, baik itu software dan hardware.

Beberapa waktu yang lalu telah terbit laporan mengenai Switch yang berhasil dominasi penjualan 87% konsol di Jepang pada tahun 2020. Hampir sepanjang tahun lalu, Nintendo Switch telah terjual lebih dari 6 juta unit. Bahkan pada bulan Desember saja terjual sekitar 500 ribu unit.

Jika dibandingkan dengan PS4 dan PS5 tentunya hasilnya sangat jauh. PS4 di Jepang terjual 543 ribu unit saja pada tahun 2020, sedangkan untuk PS5 hanya terjual 255 ribu unit saja.

Penjualan Switch Lewati Nintendo 3DS

Nintendo Switch Jepang
Nintendo Switch | Nintendo

Berdasarkan laporan resmi yang telah rilis baru-bari ini, penjualan dari Nintendo Switch telah berhasil melampaui penjualan dari Nintendo 3DS. Sampai saat ini Switch sendiri sudah terjual hingga 79,87 juta unit. Sedangkan 3DS sendiri telah tercatat terjual sampai 75,94 juta unit.

Menurut analisis game Daniel Ahmad, ia percaya bahwa Nintendo Switch sebentar lagi bisa berhasil menyaingi Nintendo Wii yang sejauh ini sudah terjual 101 juta unit. Ia sangat percaya hal ini bisa terjadi, karena penjualan Switch sendiri beberapa bulan terakhir memang meningkat tajam.

Selain itu, Nintendo juga mencatat bahwa ada peningkatan keuntungan hingga 98% jika dibandingkan tahun lalu, yang berada di angka 521 miliar Yen.

Nah, gimana pendapatmu mengenai pencapaian Switch ini? Jangan lupa komen di bawah ya dan kunjungi terus Dafunda Game untuk mendapatkan informasi menarik lainya seputar dunia game.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks