Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameBerita GameGame ListPCPC & ConsolePlaystationTips

Mau Beli Silent Hill 2 Remake? Perhatikan Dulu Hal-hal Ini Sebelum Membelinya!

Berikut beberapa hal penting yang harus kalian perhatikan sebelum membeli game Silent Hill 2 versi remake yang baru saja rilis di bulan ini

Per 8 Oktober ini, Silent Hill 2 versi remake telah rilis secara resmi di sejumlah platform. Mulai dari PS5 dan PC melalui Steam. Game besutan Konami dengan developer Bloober Team tersebut merupakan cara bagi sang Publisher untuk menghidupkan kembali franchise yang secara tidak langsung sempat mati suri sebelum seri Short Message hadir di awal tahun ini.

Dengan berbagai peningkatan serta tambahan fitur di dalam Silent Hill 2 versi remake ini. Pastinya tidak sedikit dari kalian yang tertarik untuk membeli game yang satu ini. Tapi Eits. Kalian perlu memerhatikan hal-hal ini sebelum membeli game tersebut. Apa saja kira-kira?



Hal Yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Silent Hill 2 Remake

1. Spesifikasi Minimum

Hal paling pertama yang harus diperhatikan adalah spesifikasi minimum untuk memainkan game tersebut, khususnya bagi kalian gamer PC.

Singkatnya, kalian memerlukan spesifikasi minimal yaitu OS Windows 10, Processor Intel i5-8500 atau AMD Ryzen 3 3300X, RAM 12GB dan Graphics Card Radeon RX 5700 atau GTX 1080. Untuk spesifikasi lengkapnya, kalian bisa membaca lebih lengkap lewat artikel berikut ini.

2. Harga

Silent Hill 2 Remake
Silent Hill 2 Remake | Bloober Team, KONAMI

Per artikel ini terbit, terpantau harga dari Silent Hill 2 di platform Steam berada di angka Rp937 ribu untuk versi biasa dan Rp1 juta untuk versi Digital Deluxe. Pada versi Digital Deluxe ini, benefit yang kalian dapatkan pasca perilisan resminya adalah Digital Artbook dan dan Digital Soundtrack.

Sementara untuk versi PS5, ada satu item tambahan lagi yang akan kalian dapatkan yaitu Concept Model dari Pyramid Head yang bisa kalian lihat dalam menu ingame nya nanti.

3. Cerita Yang Disajikan

Karena merupakan versi remake. Pastinya para penggemar cukup khawatir jika perubahan cerita yang disajikan nantinya akan sangat berbeda jauh dengan versi original nya dahulu. Pasalnya, cerita yang ada di versi original dari game ini di nilai sudah sangat sempurna dan hampir tidak ada celah untuk mendapatkan sisipan cerita tambahan lagi.

Namun tenang, di versi remake nya ini kalian masih bisa mendapatkan cerita original yang ada di versi awalnya dahulu. Ataupun kalian bisa mencoba sisipan cerita tambahan terbaru yang ada di versi remake ini yaitu ending Stillnes dan Bliss.


Yap. Itulah tadi beberapa hal penting yang harus kalian perhatikan sebelum membeli game Silent Hill 2 versi remake yang baru saja rilis di bulan ini. Tertarik untuk membelinya?

Related Posts

1 of 16
Enable Notifications OK No thanks