Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGamePCPC & Console

Inilah Persyaratan Sistem Game Parodi ‘Man Standing’ Yang Bisa Kalian Beli di Steam Seharga Rp 7.000

Hadirnya game terbaru dari Hideo Kojima yakni Death Stranding tentunya membuat heboh industri per-video game-an di dunia. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya fitur-fitur menarik yang ditawarkan oleh game ini. Selain itu gameplay serta kualitas game jangan diragukan lagi.

Hideo Kojima tampaknya telah melakukan pekerjaannya dengan baik, meskipun ia mendapatkan komentar tidak menyenangkan. Hal tersebut dikarenakan game besutannya mendapatkan bom review negatif dari pemain.

Meskipun begitu, ada satu hal yang patut kita apresiasi dari game ini yaitu usaha Kojima untuk menghadirkan beragam kejutan dan cameo Death Stranding. Salah satunya adalah kehadiran beragam sosok terkenal yang wajahnya ikut andil bagian dalam game yang digarapnya.

Namun ada satu hal yang menarik, jika kalian mengunjungi Steam Store. Di sana kalian akan menemukan sebuah game yang di beri judul ‘Man Standing’. Di ketahui jika game ini merupakan parodi dari game yang diciptakan oleh Hideo Kojima.

Parodi Game Death Stranding

Diketahui jika game Man Standing ini dikembangkan oleh developer yang bernama Alfina Games dan diterbitkan oleh Alfina World Game Publishing. Tentunya dengan hadirnya game ini kita bertanya-tanya apakah game ini persis sama seperti Death Stranding.

Jika dilihat dari Official Trailernya. Game Man Stranding ini memiliki gameplay yang hampir serupa dengan game aslinya. Dimana para pemain mengangkut barang dan berpetualang di dalam dunia yang sangat luas.

Selain itu, game Man Standing ini juga menghadirkan monster seperti ‘BTs’ yang bisa menari. Yang lebih uniknya lagi tarian dari monster tersebut ada yang diambil dari game Fortnite. Tentunya hal tersebut membuat game ini menjadi sangat kocak ketika dimainkan.

Bagi kalian yang penasaran dengan game ini atau ingin memainkan game ini, Dafunda Game akan memberikan System Requirement yang harus kalian miliki di PC kalian jika ingin memainkannya. Berikut informasinya:

System Requirement Untuk Man Standing

Spesifikasi Minimum Man Standing

OSWindows 10
ProcessorIntel Core i9
Memory8 GB RAM
GraphicsNvidia RTX 2080 TI
DirectXVersion 12
NetworkBroadband Internet connection
Storage1 GB available space

Spesifikasi Rekomendasi Man Standing

OSWindows 10
ProcessorAMD Ryzen 3600
Memory16 GB RAM
GraphicsAMD Radeon Vega 64
DirectXVersion 12
NetworkBroadband Internet connection
Storage1 GB available space

Nah itulah tadi persyaratan sistem yang harus kalian penuhi untuk memainkan game parodi ini. Game parody Man Standing ini sudah diluncurkan di platform Steam Store.

Alfina Gamers selaku pengembang game ini membanderol game buatannya tersebut dengan harga Rp. 7.000. Bagi kalian yang penasaran langsung klik disini.

Related Posts

1 of 14