GameGame List

Rangking Game Kamen Rider Dari Yang Terburuk Hingga Yang Terbaik

Hingga kini, telah banyak seri-seri game Kamen Rider yang pernah rilis. Berikut adalah game kamen rider terburuk

Selain media seperti seri televisi, komik, dan film, Kamen Rider juga punya seri permainannya, loh! Bahkan game pertamanya sudah ada sejak tahun 1990 awal.

Hingga kini, telah banyak seri-seri game Kamen Rider yang pernah rilis. Tentunya game yang rilis tersebut tidak hanya bergenre Fighting juga. Ada beberapa genre lain yang tidak pernah penggemar bayangkan sebelumnya.

Pada kali ini, Dafunda akan memilih tiga seri game Kamen Rider yang ada saat ini. Mulai dari yang terburuk, menengah, hingga yang paling bagus dan dapat menjadi rekomendasi kalian. Penasaran? Langsung saja kita menuju ke daftarnya.

Game Kamen Rider Terburuk Hingga Terbaik

1. Terburuk: The Masked Rider: Kamen Rider ZO (Sega)

Game Kamen Rider Zo 1
The Masked Rider: Kamen Rider ZO | TOEI

Untuk game yang satu ini, kami benar-benar tidak ragu untuk menempatkannya dalam seri Kamen Rider game yang benar-benar sangat buruk. Yaitu The Masked Rider: Kamen Rider ZO yang rilis di konsol Sega pada tahun 1994 silam.

Daripada menyebutnya sebagai game, kami lebih suka menyebutnya sebagai film yang tayang pada konsol game. Karena cuplikan-cuplikan dari film Kamen Rider ZO hadir dalam game ini.

Meski pemain diminta untuk memencet tombol tertentu, nyatanya hal yang pemain lakukan tersebut tidak akan memiliki dampak pada progress permainan. Pemain bahkan bisa mengabaikan perintah dari game itu dan lebih memilih untuk menonton film secara cuma-cuma di sebuah konsol game.

2. Menengah: Kamen Rider Climax Heroes (PlayStation 2, PlayStation Portable, Nintendo Wii)

Kamen Rider Climax Heroes
Kamen Rider Climax Heroes | BANDAI Namco Games

Untuk yang satu ini, kami rasa memang layak untuk berada di daftar game Kamen Rider yang menengah. Game ini bisa kami katakan punya berbagai sisi positif dan sisi negatifnya.

Dari sisi positifnya, game ini benar-benar mengadopsi genre Fighting khas Street Fighter atau Tekken. Karakter dan arena yang terdapat dalam game tersebut juga sangat beragam. Bahkan, arena-arena ikonik seperti di luar stadion juga ada dalam game ini.

Seri game ini dimulai dari Climax Decade hingga Wizard. Seluruhnya rilis di platform PlayStation 2, PlayStastion Portable, hingga Nintendo Wii. seluruh seri Climax Heros menampilkan seluruh Kamen Rider mulai dari era Showa hingga Heisei.

Sayangnya, mekanisme permainan dan mode story dari seri Climax Heroes sangat repetitif. Pemain hanya akan disodori prolog murahan yang kemudian berlanjut ke pertempuran satu lawan satu, atau dua lawan dua. Tergantung dari story yang kamu pilih.

3. Terbaik: Kamen Rider Battride War Series (PlayStation 3, PlayStation 4)

Kamen Rider Battride War
Kamen Rider Battride War | BANDAI Namco Games

Seri game yang satu ini tidak perlu kalian ragukan lagi. Dari sekian seri game Kamen Rider yang telah rilis, Kamen Rider Battride War adalah seri Kamen Rider yang sayang sekali untuk kalian lewatkan.

Sejak seri pertamanya yang rilis pada tahun 2014, seri game ini menonjolkan sisi RPG yang belum pernah ada dalam seri game Kamen Rider sebelumnya. Game Dynasty Warriors dan Sengoku Basara menjadi referensi utama pembuatan game ini.

Selain menggunakan elemen yang belum pernah ada, mekanisme bertarungnya juga menjadi lebih simpel. Dan karena game ini adalah game RPG, kesan Adventure-nya terasa begitu kental dalam seri ini.


Itulah tadi ketiga seri game Kamen Rider yang telah kami kelompokkan mulai dari yang terburuk hingga terbaik. Yang manakah yang menjadi favorit kamu?

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks