Berita GameGameMobile

Official Roster Dewa United Esports MPL ID S13

Official roster Dewa United Esports MPL ID S13 telah resmi diumumkan melalui sebuah video pada channel YouTube Dewa United E-Sports.

Official roster Dewa United Esports MPL ID S13 telah resmi diumumkan melalui sebuah video pada channel YouTube Dewa United E-Sports. Dalam video tersebut, terlihat bahwa roster kali ini tampaknya sangat siap untuk bersaing melawan tim lain dalam mendapatkan piala MPL Season 13.

Dalam menyambut musim baru dari kompetisi Mobile Legends yang paling bergengsi, Dewa United Esports memiliki ambisi untuk meraih prestasi tertinggi. Untuk memperkuat eksistensinya, Dewa United Esports telah membentuk tim yang lebih kuat untuk menghadapi tantangan baru arena MPL ID.

Dengan menggabungkan keahlian taktis yang dimiliki pemain veteran dengan semangat dan mekanik muda. Dewa United Esports ingin menciptakan dinamika kuat dalam tim untuk menghadapi persaingan di MPL ID S13.

Kini Dewa United Esports telah menambahkan nama besar pada rosternya demi menggapai mimpi yang sudah penggemar idamkan. Siapa sajakah pemain yang masuk ke dalam roster Dewa United Esports? Berikut informasi selengkapnya.

Official Roster Dewa United Esports MPL ID S13

Dalam lineup roster Dewa United season ini, mereka kedatangan 3 pemain baru yaitu Drian, Garry, dan Kimura. Nama Drian tentu sudah tidak asing karena dia merupakan pentolan ONIC Esports yang eksis sejak era Kage.

Kemudian, Garry alias Just Garrr merupakan pemain MDL yang didatangkan dari Bigetron Beta. Ada juga Kimura yang datang dari AURA Fire.

Melalui pengumuman dalam video Youtube Dewa United E-sports Indonesia, berikut official pemain Dewa United Esports MPL Season 13:

  • Supryanto “Dyxon” Salim – EXP Laner
  • Garry “Garry” Ketaren – Jungler
  • Indra “Keyz” Setiawan – Mid Laner
  • Supriadi “Watt” Dwi Putra – Gold Laner
  • Adriand “Drian” Larsen – Roamer
  • Juli “Kimura” Kimura – EXP Laner
  • Delvin “Lanaya” Gunawan – Jungler
  • Ricky “Shacco” Erlangga – Roamer
  • Ilyas “Caesius” Rahmanda – Pelatih
  • Hafizun “JackLee” Ahmad – Asisten/Analyst

Dari sisi tim kepelatihan, Caesius akan menjadi head coach. Ia sebelumnya bertanggung jawab untuk tim Alter Ego. Menemani tugasnya, Jacklee akan mendukung sebagai analis.


Demikian pembahasan mengenai official pemain Dewa United Esports MPL ID Season 13. Bagaimana pendapatmu mengenai artikel ini? Jangan lupa berikan komentar dibawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game untuk mendapatkan informasi mengenai Mobile Legends Esports lainnya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.