Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGame

Rumor: Bloodborne Versi PC Sedang Dalam Tahap Pengembangan!

Seperti yang kita ketahui bahwa game Bloodborne adalah salah satu game eksklusif untuk PlayStation 4. Untuk memainkan game ini kamu harus memiliki konsol tersebut terlebih dahulu. Tetapi baru-baru ini tersebar rumor yang mengatakan bahwa game ini sedang dalam tahap pengembangan untuk di hadirkan dalam versi PC.

Jika dilihat, sebagian besar game From Software lainnya sudah tersedia di PC, masuk akal saja jika game berikutnya yang akan hadir ke PC adalah Bloodborne. Bloodborne adalah game aksi yang dikembangkan oleh FromSoftware dan diterbitkan oleh Sony Computer Entertainment untuk PlayStation 4 pada bulan Maret 2015.

Belum ada Informasi Resmi Tentang Game Akan Rilis Ke Platform PC

Bloodborne
Bloodborne | Playstation

Sudah di rilis sejak 5 tahun yang lalu, besar kemungkinan jika rumor yang beredar ini benar. Mengingat pemain game PC memiliki jumlah yang cukup banyak menjadikan ini langkah yang baik untuk game hadir di PC. Seluruh trilogi Dark Souls dan game From From Software terbaru, Sekiro: Shadows Die Twice, sudah tersedia di PC. Hanya tersisa Demon’s Souls and Bloodborne yang belum tersedia di PC.

Demon’s Souls adalah game eksklusif untuk PlayStation 3, dan menghadirkan game ini ke platform lain mungkin merupakan tugas yang berat. Tetapi Bloodborne dapat dengan mudah dibawa ke PC seperti halnya banyak eksklusif PlayStation lainnya. Sayangnya Bloodborne tidak pernah menerima pembaruan dan versi PC ini mungkin akan membuatnya terlihat lebih baik daripada sebelumnya.

Leaker Mengaku Memiliki Sumber dari Orang Dalam Terpercaya

Rumor yang beredar ini berasal dari orang dalam yang tidak disebutkan namanya yang berbagi informasi tentang port PC game. Leaker mengklaim memiliki sumber dalam industri yang telah mereka kenal dan menurut mereka, Bloodborne saat ini dalam pengembangan untuk PC.

Meskipun game ini dilaporkan dalam status dengan dikembangkan, leaker mengklaim akan membutuhkan waktu 10 bulan atau hingga satu tahun untuk diumumkan secara resmi. Leaker juga mengatakan akan ada lebih banyak game PlayStation akan hadir ke PC. Dengan begitu, Horizon Zero Dawn bukan menjadi game Sony terakhir yang akan datang ke platform PC dalam waktu dekat.

Tetapi masih perlu di ingat bahwa saat ini semua masih sebatas rumor. Rumor belum ada kejelasannya bisa benar bisa salah, jadi kalian tidak perlu percaya sepenuhnya, hanya perlu mengetahuinya. Saat ini Bloodborne hanya tersedia secara ekslusif untuk PlayStation 4.

Related Posts

1 of 54
Enable Notifications OK No thanks