Berita GameGameMobile

Jadi Andalan di MPL, Grock Segera Dapatkan Skin Baru!

Kamu ingin tahu tampilan skin baru Grock? Jika iya, sebaiknya kamu cek artikel ini untuk mengetahui tampilan selengkapnya!

Grock adalah salah satu hero yang menjadi andalan di MPL ID Season 9. Hero tank satu ini memang terkenal tangguh dalam menjadi tameng untuk rekan satu tim. Maka tak heran, Grock menjadi hero tank dari banyak tim selama gelaran MPL ID season 9. Karena hal tersebutlah kemudian ada rumor mengenai Skin baru Grock.

Tentu, para user Grock atau tank pasti akan senang dengan mendengarkan kabar ini. Pasalnya, sebagai hero tank yang sudah cukup lama di Mobile Legends, Grock sudah sekian lama tidak mendapatkan skin baru.

Nah, pada pembahasan kali ini, Dafunda Game akan membahas mengenai tampilan dari skin anyar dari Grock tersebut. Penasaran dengan tampilannya? Yuk, mari simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Skin Baru Grock

https://www.instagram.com/p/CcqC8qRPyQB/

Melansir dari dailyspin, informasi terkait adanya skin anyar untuk Grock berawal dari postingan leaker @grangerml.2 di Instagram. Yang mana, dalam postingan Instagram yang dimuat memperlihatkan tampilan skin Grock yang sangat keren. Tampilan Grock nampak terinspirasi dari peradaban suku Maya yang ada di Meksiko.

Ia mirip seperti sesosok dewa suku Maya yang begitu perkasa. Nah, yang menjadi pertanyaan nantinya apakah skin tersebut akan menjadi skin Season, atau Elite, atau bahkan Special? Kemungkinan besar skin Grock ini tidak akan hadir dalam waktu dekat. Pasalnya, masih belum ada informasi terkait hal ini.

Menjadi hero tank yang cukup disegani di MPL, kemudian juga akan menjadi hero meta di Season Mobile Legends saat ini. Tidak menutup kemungkinan skin tersebut akan menjadi skin Collector. Jika bukan Collector, rasanya dengan tampilan keren tersebut, skin anyar Grock ini minimal masuk dalam kategori skin Epic.

BACA JUGA :

Kapan Kiranya Akan Dirilis?

Terus, pertanyaan lainnya yang muncul, adalah kapan waktu kiranya skin baru Grock tersebut dirilis di server global. Seperti yang kami sebutkan sebelumnya, untuk hal tersebut masih lah belum ada informasi yang pasti.

Tetapi, melihat pola yang ada di Mobile Legends, jika sudah ada bocoran terkait skin baru yang akan rilis di Mobile Legends. Biasanya, skin tersebut akan segera rilis dalam waktu 1-2 bulan yang akan datang. Jadi, kalian hanya tinggal menunggu waktunya saja hingga ada informasi resmi dari Moonton.


Demikianlah pembahasan mengenai skin baru Grock. Gimana pendapat kalian mengenai hal ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Mobile Legends dari kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks