AndroidBerita GameGameiOSMobile

Free Fire Kedatangan Senjata Sniper Terbaru yaitu M24 FF!

Kamu ingin tahu tentang sniper terbaru Free Fire yaitu M24 FF? Jika iya, sebaiknya kamu baca artikel ini untuk mengetahuinya!

Untuk para pemain Free Fire, kini ada kabar yang menggembirakan. Pasalnya, di Free Fire kini ada senjata sniper baru, yaitu M24 FF. Yap, M24 adalah salah satu jenis sniper yang cukup mematikan di dunia nyata. Artinya, senjata sniper ini sudah jelas memiliki damage yang besar di Free Fire.

Di Free Fire sendiri, sudah ada banyak jenis senjata sniper, salah satunya yang paling terkenal adalah AWM. Senjata sniper ini dikenal sebagai senjata sniper paling mematikan, karena dapat menghabisi lawan hanya dengan satu kali tembakan saja.

Nah, apakah M24 memiliki kemampuan yang sama dengan AWM? Maka dari itu, pada pembahasan kali ini, Dafunda Game akan membahas mengenai senjata M24 tersebut. Penasaran dengan pembahasannya? Yuk, mari simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

BACA JUGA :

Senjata Sniper M24 FF

Kehadiran dari sniper M24 di Free Fire sendiri didapat dari Advance Server FF yang berlangsung pada bulan Mei 2022 ini. M24 adalah senjata baru yang ditambahkan oleh Garena ke dalam Free Fire. Saat ini hanya para pemain yang memiliki akses Advance Server FF yang bisa mencobanya.

Meski begitu, para pemain nantinya akan berkesempatan untuk mencoba senjata tersebut di server global yang akan dirilis pada tanggal 25 Mei 2022. Tentunya, ini menjadi kabar yang menggembirakan untuk para pemain Free Fire. Pasalnya, mereka akan kehadiran senjata sniper yang cukup overpower.

Kelebihan dari M24 sendiri di Free Fire adalah ukurannya yang kecil dari seluruh sniper lainnya yang ada di Free Fire. Hal tersebut membuat movement speed dari pemain yang menggunakannya akan lebih tinggi. Tidak hanya itu saja, fire rate dan damage dari senjata ini juga terbilang cukup tinggi.

Yang lebih membuat sniper M24 FF ini spesial adalah jumlah kapasitas peluru yang dapat diisi sampai 15 peluru. Jumlah tersebut cukuplah banyak untuk sebuah senjata sniper yang biasanya hanya dapat diisi 5-10 peluru saja.

Satu lagi hal spesial dari senjata M24 ini di Free Fire yaitu, kalian bisa meng-upgrade nya menggunakan Upgrade Chip. Nah, dengan meng-upgrade nya tersebut, sniper M24 akan menjadi sebuah senjata Advance Weapon.


Itulah tadi pembahasan mengenai senjata sniper M24 di Free Fire (FF). Gimana pendapat kalian mengenai senjata tersebut? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Tips Free Fire dari kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks