GameBerita GameOnlinePCPC & Console

Bocoran Sniper Outlaw, Senjata Baru di Valorant!

Bocoran Sniper Outlaw, senjata baru di Valorant. Penasaran bukan senjata tersebut seperti apa? Yuk cek informasinya disini.

Valorant merupakan game FPS yang dikembangkan oleh Riot Games untuk PC, game yang rilis pada Juni 2020 ini akan menghadirkan senjata baru yaitu Sniper yang bernama Outlaw. Menarinya bocoran mengenai sniper Outlaw di Valorant sudah bermunculan, dan buat kamu yang penasaran bisa cek pembahasannya di bawah ini.

Sniper merupakan salah satu jenis senjata yang ada di Valorant. Beberapa diantarnya ada pistol, assault rifle, machine gun, dan shot gun. Selain senjata jarak jauh, ada juga pisau yang bisa digunakan sebagai senjata jarak dekat.

BACA JUGA:

Sniper Outlaw, Senjata Baru di Valorant

Jadi Riot Games sedang menyiapkan senjata baru yang bernama Outlaw, menurut rumor yang beredar senjata tersebut merupakan senjata ketiga untuk jenis Sniper Rifle. Sebelumnya Riot merilis senjata baru yang bernama Kitana.

Sniper-outlaw-senjata-baru-di-valorant
Sniper-outlaw-senjata-baru-di-valorant | Riot Games

Senjata tersebut berjenis melee yang dilucurkan secara khusus di server China. Outlaw sendiri sempat muncul di live streaming platform BiliBili, dalam uji coba di China. Menurut para player, Outlaw akan menjadi senjata andalan dalam pertempuran jarak menengah sampai jarak jauh.

Player bisa memakai senjata ini dengan membayar 2.400 credits, hampir sama harganya dengan senjata pada umumnya di Valorant. Menurut para player, senjata ini bisa menjadi pilihan yang tepat ketika momen half buy.

Nah untuk bentuknya sendiri, kalau kita perhatikan Sniper Outlaw ini mirip dengan Sniper biasa yang ada di game Counter Strike. Karena hal tersebut cukup banyak player yang mengkritik desain senjata tersebut.

Selain Outlaw, sudah ada senjata berjenis Sniper yang bernama Marshal, tapi bedanya Marshal ini memiliki harga yang lebih murah yaitu 950 credits. Karena harganya yang jauh lebih murah, tentunya banyak player yang lebih mengandalkan Marshal.

Sedangkan untuk level high-end ada Sniper yang bernama Operator. Senjata tersebut memiliki harga 4.700 credits, selain perbedaan harganya. Damage yang dihasilkan kedua senjata tersebut juga berbeda.

Untuk Marshal, player membutuhkan 2 tembak supaya bisa membunuh lawan, sedangkan untuk Operator cuman butuh 1 tembakan saja.


Demikianlah bocoran mengenai Sniper Outlaw, senjata baru di Valorant. Setelah membaca artikel ini, menurut kamu senjata Outlaw ini akan populer atau malah sebaliknya? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks