Berita GameGame

Sony Umumkan Jadwal Rilis Terbaru Game Ghost of Tsushima

Sejak pertama kali diumumkan di tahun 2017, game Ghost of Tsushima yang dikembangkan oleh Sucker Punch hingga kini masih dalam tahap pengembangan dan menghadirkan beberapa fakta menarik didalamnya. Pasalnya, pihak pengembang ingin memberikan pengalaman otentik bermain game aksi yang berlatar di Jepang era feodal.

Selain itu, banyak sekali misteri-misteri yang masih tersimpan dari game ini. Pasalnya, Sucker Punch banyak berkonsultasi dengan berbagai ahli budaya Jepang untuk menciptakan game yang sangat akurat di detil terkecilnya.

Saat ini Ghost of Tsushima menjadi salah satu game RPG (Role-playing Game) yang cukup dinantikan oleh para pengguna konsol PlayStation 4. Pasalnya game ini menghadirkan konsep cerita yang sangat menarik.

Trailer Ghost of Tsushima

Seperti namanya, game Ghost of Tsushima berlatar di pulau Tsushima. Dimana pulau ini diapit oleh dua selat yang membatasi Jepang dan Korea Selatan. Tsushima menjadi pintu masuk bagi mereka yang ingin bepergian ke dua negara tersebut.

Hal ini pun dimanfaatkan oleh bangsa Mongol untuk menyerang Jepang melalui pulau Tsushima sebagai batu pijakannya. Dalam game ini nantinya kalian bisa menjelajah pulau Tsushima secara bebas.

Ada banyak lokasi yang bisa kalian jumpai mulai dari hutan lebat, padang rumput, desa dan pusat perdagangan, hingga kuil suci. Namun dengan datangnya bangsa Mongol yang membunuh banyak warga tidak bersalah, adalah tugas kalian untuk membebaskan pulau Tsushima dari para penjajah.

Jadwal Rilis Terbaru Ghost of Tsushima

Ghost Of Tsushima 1
Jadwal Rilis Terbaru Ghost Of Tsushima | Sony Interactive Enterainment

Awalnya Ghost of Tsushima sendiri rencananya akan dirilis pada 26 Juni 2020 mendatang. Hal tersebut membuat para fans sedikit kecewa. Nah baru-baru ini Sony Interactive Enterainment selaku pengembang dari game tersebut baru saja memberi informasi terkait tanggal rilis terbaru dari game Ghost of Tsushima yaitu pada tanggal 17 Juli 2020 mendatang.

Kabar ini didapatkan melalui blog resminya, dimana kepala SIE World Wide Studio, Hermen Hulst mengatakan bahwa perubahan tanggal rilis tersebut disebabkan karena adanya pandemi COVID-19 yang membuat tahap pengembangan game ini menjadi terganggu.

Sie World Wide Studio Hermen Hulst
Pesan SIE World Wide Studio Hermen Hulst | Playstation Blog

Kabar ini tentunya membuat sebagian penggemar kembali harus bersabar akan kehadiran game ini. Pasalnya, tidak bisa dipungkiri jika masalah pandemi COVID-19 ini menjadi salah satu alasan mengapa game ini harus ditunda kembali.

Game ini rencananya akan dirilis secara eksklusif di PlayStation 4 saja. Belum ada informasi sama sekali terkait kehadiran game ini di platform lain seperti PC.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks