GamePCPC & Console

Spesifikasi PC Atomic Heart, Game Scifi FPS Dengan Kualitas Grafik 4K

Pada kesempatan kali ini, Dafunda Game akan membagikan informasi terkait Spesifikasi PC Atomic Heart yang baru saja resmi rilis.

Pada kesempatan kali ini, Dafunda Game akan membagikan informasi terkait Spesifikasi PC Atomic Heart yang baru saja resmi rilis. Hadir dengan visual yang ciamik, game Indie yang satu ini memberikan Hype cukup besar bagi kalangan fans penggemar FPS.

Bagi kalian pecinta franchise Wolfenstein, kalian akan langsing jatuh hati dengan visual dan tema yang pengembang bawakan. Mengangkat formula First-Person, Atomic Heart membawa kita ke dunia Dystopian Modern yang mencekam. Pemain akan berpetualang dalam dunia Misterius yang dipenuhi robot gila yang memiliki design super disturbing.

Atomic Heart bakal menampilkan agen yang disebut P-3 untuk menyelidiki keanehan atas robot-robot yang mulai menyerang orang. Sang protagonis, agen khusus KGB bernama P-3 dikirim oleh pemerintah untuk menyelidiki fasilitas manufaktur yang telah lama tidak beroperasi.

Spesifikasi PC Atomic Heart

Spesifikasi Pc Atomic Heart
Spesifikasi PC Atomic Heart | Mundfish

Bagi kalian yang penasaran dan juga tertarik untuk memainkan game ini, Dafunda Game sudah merangkum Spesifikasi PC untuk memainkannya. Berikut spesifikasi lengkap untuk memainkan game Atomic Heart:

Spesifikasi Minimum

  • OS: Windows 10 (20H1 version or newer, 64-bit versions)
  • Processor: AMD Ryzen 5 1600@ 3. GHz or Intel Core i5-4460 @ 3.1 GHz (AVX, AVX2 and SSE 4.2 support required)
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: AMD Radeon R9 380 (4 GB) or NVIDIA GeForce GTX 960 (4 GB)
  • DX: Version 12
  • Storage: 90 GB available space

Spesifikasi Rekomendasi

  • OS: Windows 10 (20H1 version or newer, 64-bit versions)
  • Processor: AMD Ryzen 7 2700X @ 3.8 GHz or Intel Core i7-7700 @ 3.6 GHz (AVX, AVX2 and SSE 4.2 support required)
  • Memory: 16 GB RAM
  • Graphics: AMD RX Vega 64 (8 GB) or NVIDIA GeForce GTX 1080 (8 GB)
  • DX: Version 12
  • Storage: 90 GB available space

Siap Meluncur Musim Panas Tahun Ini

Melalui halaman blog resmi miliknya, Focus Home selaku penerbit game ini mengumumkan bahwa perilisan Atomic Heart ditunda hingga Musim Dingin tahun 2022 mendatang. Saat ini tanggal pastinya masih belum dikonfirmasi secara langsung. Sebelumnya, game ini sendiri sempat ditargetkan untuk meluncur pada kuartal ke-4 tahun 2022. Namun, karena suatu alasan tertentu perilisannya harus mengalami penundaan.

Melalui acara Gamescom 2022 lalu, Atomic Heart berhasil tampil spektakuler dengan memperkenalkan sistem Combat yang brutal dan musuh yang super agresif. Tadak sedikit juga fans mulai mengatakan bahwa Atomic Hearts hadir layaknya game Souls-Like dalam bentuk First-Person. Combat yang pengembang tawarkan sepertinya lebih fokus pada jarak dekat dengan berbagai opsi Melee Weapon yang juga unik

Atomic Heart akan meluncur pada Musim Dingin tahun 2022 untuk platform PC, PS4, PS5, Xbox One, dan juga Xbox Series. Seperti biasa, pengguna PC dapat membaca informasi lebih lanjut melalui halaman Steam Store.


Itulah tadi rangkuman untuk Spesifikasi PC Atomic Heart dan juga sedikit informasi mengenai kehadiran game tersebut. Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks