GamePCPC & Console

Spesifikasi PC Maneater, Game RPG Open World Bertema Bawah Laut

Game RPG Open World adalah salah satu game yang cukup seru untuk dimainkan. Kini telah hadir game RPG Open World bertemakan lautan berjudul Maneater. Game ini sudah hadir di Epic Games Store dan juga Steam beserta spesifikasi PC untuk memainkannya.

Setelah sukses dengan franchise game Killing Floor dan Rising Storm, Tripwire Interactive tampak belum paus dengan pencapaian mereka. Nah baru-baru ini mereka telah mengumumkan kehadiran game barunya yang diberi nama Maneater.

Game RPG Dengan Tema Bawah Laut

Maneater sendiri hadir dengan gameplay yang cukup unik. Pasalnya pemain nantinya akan bermain sebagai seekor ikan hiu yang akan bereksplorasi ke dunia bawah laut untuk mencari dan membunuh mangsa.

Game ini bisa disebut seperti game Feeding Frenzy namun versi 3D. Selain memangsa yang ada di laut, para pemain juga dapat memangsa manusia yang tentunya menjadi mangsa favorit bagi predator laut tersebut.

Bagi kalian pecinta game RPG, tentunya game ini bisa kalian masukkan ke dalam list game kalian. Pasalnya, selain menawarkan gameplay yang unik, visual yang ditawarkan juga terbilang cukup mengesankan.

Spesifikasi PC Maneater

Spesifikasi Pc Maneater
Spesifikasi PC Maneater | Tripwire Interactive

Nah bagi kalian yang nantinya tertarik dengan game ini, Dafunda Game sudah merangkum spesifikasi PC yang harus kalian siapkan. Berikut ini adalah spesifikasi PC untuk memainkan game RPG Open World Maneater.

Spesifikasi Minimum

OSWindows 10
ProcessorIntel Core i5-5300u
GraphicsIntel HD 5500
Memory8 GB RAM
Storage10 GB of space
DirectXVersion 11

Spesifikasi Rekomendasi

OSWindows 10
ProcessorIntel Core i7-3770 / AMD Ryzen 5 1500X or Higher
GraphicsNvidia GeForce GTX 970 / AMD Radeon R9 390 or Higher
Memory8 GB RAM
Storage10 GB of space
DirectXVersion 11

Maneater sendiri rencananya akan dirilis secara eksklusif sementara di Epic Games Store. Setelah itu nantinya Maneater juga akan dirilis di Steam namun belum dapatkan tanggal rilis pasti.

Nah itulah spesifikasi PC Maneater dan sedikit informasi mengenai game ini. Nantikan terus berita update lainnya hanya di Dafunda Game yaa!!

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks