Spesifikasi PC Mecha BREAK, Rasakan Serunya Mode PvPvE

Spesifikasi PC Mecha BREAK

Spesifikasi PC Mecha BREAK | Amazing Seasun Games

Pengembang dan penerbit Amazing Seasun Games telah membagikan Spesifikasi PC yang pemain butuhkan untuk memainkan game Mecha BREAK. Game aksi mech multipemain populer dari Amazing Seesun Games ini akan menghadirkan pengalaman bermain yang lebih segar dengan mode PvPvE yang telah baru.

Mecha BREAK memberikan kesempatan bagi para pemain untuk mencoba mode PvPvE baru berdasarkan masukan komunitas. Tim pengembang telah melakukan sejumlah peningkatan besar, termasuk penyesuaian keseimbangan dalam gameplay.

Salah satu fitur baru yang menarik adalah glider bersenjata. Fitur ini memungkinkan pemain untuk menutupi kelemahan mech favorit mereka dan meluncur dengan mulus di peta luas game ini.

Update baru lainnya dalam beta ini mencakup peta yang telah direvisi untuk mode game Operation VERGE 6v6 dan juga Ace Arena 3v3, sistem reputasi pemain, penyesuaian keseimbangan untuk berbagai Striker, gerakan penyelesaian pertempuran, serta opsi kustomisasi baru untuk pilot dan mech.

Spesifikasi PC Mecha BREAK

Mecha Break

Bagi kalian yang penasaran atau tertarik untuk memainkan game ini, Dafunda Game sudah merangkum Spesifikasi PC untuk memainkannya. Berikut spesifikasi lengkap untuk memainkan game Mecha BREAK:

Spesifikasi Minimum

Spesifikasi Rekomendasi

Mecha BREAK akan rilis via Steam, PC Windows melalui Xbox App, peluncuran konsol eksklusif dengan Xbox Seri X|S pada musim semi ini. Game ini juga akan dirilis di lebih banyak platform pada 2025. Tambahkan game ini ke wishlist Steam dan juga Xbox.


Itulah tadi rangkuman untuk Spesifikasi PC Mecha BREAK dan juga sedikit informasi mengenai kehadiran game tersebut. Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!

Exit mobile version