Spesifikasi PC Bermain Game RoboCop: Rogue City

Spesifikasi PC RoboCop Rogue City

Spesifikasi PC RoboCop: Rogue City | Nacon

Kali ini Dafunda Game kembali hadir dengan membagikan informasi terkait Spesifikasi PC RoboCop: Rogue City dan informasi lengkap lainnya mengenai game ini. RoboCop: Rogue City adalah game terbaru garapan Teyon.

Game ini akan rilis dengan durasi proyek yang serupa dengan Terminator: Resistance yang versi remaster-nya rilis untuk Xbox Series X/S dan PlayStation 5.

Advertisements

RoboCop: Rogue City ber-genre first-person shooter. Game ini memberikan esensi keseruan bagaimana robot dengan baju zirah yang punya kekuatan layaknya kevlar pada tank dapat menangkis berbagai tembakan

Ia juga mampu menembak balik menggunakan pistol besar dengan peluru anti-tank Auto-9 yang disimpan secara praktis di bagian paha RoboCop.

Meski tangguh dan kuat, bukan berarti RoboCop tidak terkalahkan. Ia memiliki banyak musuh dan kelemahan yang membuat game ini bakal tetap menantang. 

RoboCop dalam game garapan Nacon dan Teyon ini akan diperankan oleh selebritas Peter Weller. Gim ini masih menggunakan wajah dari era kesuksesannya pada 1980-an. 

Spesifikasi PC RoboCop: Rogue City

Spesifikasi PC RoboCop: Rogue City | Nacon

Bagi kalian yang penasaran dan juga tertarik untuk memainkan game ini, Dafunda Game sudah merangkum Spesifikasi PC untuk memainkannya. Berikut spesifikasi lengkap untuk memainkan game RoboCop: Rogue City:

Spesifikasi Minimum

Spesifikasi Rekomendasi

Dari spesifikasi yang ada, RoboCop: Rogue City merupakan game yang lumayan berat. Teyon juga mencatat bahwa spesifikasi ini masih bisa berubah ketika game tersebut diluncurkan.

RoboCop: Rogue City akan rilis untuk PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, Nintendo Switch, dan PC (SteamEpic Games Store) pada 3 November 2023.


Itulah tadi rangkuman untuk Spesifikasi PC RoboCop: Rogue City dan juga sedikit informasi mengenai kehadiran game tersebut. Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!

Exit mobile version