Kali ini Dafunda Game akan membagikan informasi mengenai Spesifikasi PC Way of the Hunter yang merupakan game terbaru dari THQ Nordic. Game Way of the Hunter ini menghadirkan Mode multiplayer co-op yang memungkinkan pemain untuk menjelajah ke alam yang menakjubkan.
Way of the Hunter memberikan banyak pemain pengalaman berburu yang kaya akan cerita dan juga simulasi balistik yang realistis. Dalam game ini pemain nantinya akan berbagi sensasi pengejaran selama petualangan berburu mereka yang paling luar biasa.
Tentang Way of the Hunter
Dalam game ini kalian akan berperan sebagai pemburu berpengalaman yang baru saja mengambil alih kabin berburu kakeknya. Pemain memiliki kesempatan untuk melanjutkan tradisi keluarga dengan menjualkan daging buruan berkualitas tinggi.
Kalian juga bisa menjelajahi berbagai bioma yang memberi pemain area alam yang luas dan juga indah. Kalian sebagai Pemburu ditantang untuk mengamati jejak hewan sambil hati-hati menguntit dan juga menghindari deteksi dari indera mangsanya yang tajam.
Pilihan ekstensif Way of the Hunter untuk peralatan dan juga senjata berburu otentik, termasuk senjata dan teropong berlisensi, diperkuat oleh penanganan senjata api dan juga fisika peluru yang realistis.
Game ini menampilkan dua wilayah perburuan dunia terbuka yang luas—satu di Amerika Serikat dan satu lagi di Eropa—dengan setiap 55 mil persegi (140 km²) dan membanggakan ekosistem margasatwa simulasinya.
Spesifikasi PC Way of the Hunter
Bagi kalian yang penasaran atau tertarik untuk memainkan game ini, Dafunda Game sudah merangkum Spesifikasi PC untuk memainkannya. Berikut spesifikasi lengkap untuk memainkan game Way of the Hunter:
Spesifikasi Minimum
- OS: Windows 10 (64-bit)
- Processor: Intel Core i5-3170K
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX 1050
- DX: Version 11
- Storage: 15 GB of available space
- Additional Notes: preliminary system requirements, subject to change
Spesifikasi Rekomendasi
- OS: Windows 10 (64-bit)
- Processor: Intel Core i7 Quad-Core
- Memory: 16 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX 2070 Super
- DX: Version 11
- Storage: 15 GB of available space
- Additional Notes: preliminary system requirements, subject to change
Dari spesifikasi yang tersaji, Way of the Hunter adalah game yang lumayan ringan. Nine Rocks Games mengingatkan bahwa spesifikasi ini masih bisa berubah seiring pengembangan gamenya berlangsung.
Way of the Hunter terkonfirmasi akan rilis di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, dan PC (Steam, Epic Games Store, GOG) dengan tanpa tanggal rilis yang pasti.
Itulah tadi rangkuman untuk Spesifikasi PC Way of the Hunter dan juga sedikit informasi mengenai kehadiran game tersebut. Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!