GamePCPC & Console

Spesifikasi PC WRC Generations, Rasakan Menjadi Pembalap Rally Sungguhan

Kali ini Dafunda Game kembali hadir dengan membagikan informasi terkait Spesifikasi PC WRC Generations dan informasi lengkap lainnya.

Kali ini Dafunda Game kembali hadir dengan membagikan informasi terkait Spesifikasi PC WRC Generations dan informasi lengkap lainnya. WRC Generations akan memperkenalkan fitur kompetitif terbaru, yaitu mobil hybrid.

Selain itu, semua kendaraan dalam game sebelumnya juga akan hadir kembali dalam game WRC Generations ini, dan hadir lebih otentik. Akan ada 37 mobil legendaris yang hadir dalam game, masing-masing mendapat remake dengan hati-hati dengan karakteristik mekanisnya masing-masing.

Nacon selaku pengembang mengungkapkan bahwa, selain dari 13 reli musim 2022, WRC Generations akan mencakup 9 lokasi lain dengan total 22 negara berbeda dan 165 Special Stages. 

WRC Generations akan menghadirkan mode permainan baru bagi para pemain. Career Mode akan memungkinkan pemain membuat sejarah mereka sendiri dalam dunia rally dan juga mengelola setiap aspek tim mereka. 

Dalam League Mode, pemain akan dapat saling berhadapan dalam kategori yang sama dalam tantangan harian dan mingguan. Team System akan memungkinkan pemain memilih untuk bergabung di tim mana atau membuat tim mereka sendiri.

Livery Editor juga kembali, dan bagi mereka yang ingin bermain dengan teman-teman mereka, WRC Generations akan menampilkan mode Co-driver, yang memungkinkan mereka untuk mengambil bagian dalam balapan pelatihan di layar terpisah atau online. 


Spesifikasi PC WRC Generations

Spesifikasi Pc Wrc Generations
Spesifikasi PC WRC Generations | Nacon

Bagi kalian yang penasaran dan juga tertarik untuk memainkan game ini, Dafunda Game sudah merangkum Spesifikasi PC untuk memainkannya. Berikut spesifikasi lengkap untuk memainkan game WRC Generations:

Spesifikasi Minimum

  • OS: Windows 10
  • Processor: Intel Core i5-2300 or AMD FX-6300
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA GeForce GT 1030, 2 GB or AMD Radeon R7 360, 2 GB
  • DirectX: Version 12
  • Storage: 47 GB available space

Spesifikasi Rekomendasi

  • OS: Windows 10
  • Processor: Intel Core i7-4790K or AMD Ryzen 5 2600
  • Memory: 12 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 1660 Ti, 6 GB or AMD Radeon RX Vega 64, 8 GB
  • DirectX: Version 12
  • Storage: 47 GB available space

WRC Generations akan rilis pada 3 November 2022 untuk PC via Steam, PlayStation 4, Playstation 5 dan juga Xbox Series.


Itulah tadi rangkuman untuk Spesifikasi PC WRC Generations dan juga sedikit informasi mengenai kehadiran game tersebut. Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks