Square Enix Perlihatkan Kualitas Grafis Ciamik Dari Game Nier Re[in]carnation!

NieR Re[in]carnation

NieR Re[in]carnation | Square Enix

Beberapa waktu lalu, Square Enix telah mengumumkan kehadiran game baru yang bernama NieR Re[in]carnation. Game tersebut diumumkan dalam acara perayaan ulang tahun franchise game NieR yang ke-10. Game tersebut akan menjadi seri NieR baru yang akan dirilis untuk platform mobile.

Berbeda dengan game mobile pada umumnya, NieR Re[in]carnation hadir dengan beragam keunggulan. Pasalnya, Square Enix diketahui cukup serius dalam hal menghadirkan kualitas gameplay yang menarik di dalam game tersebut.

Hadir Dengan Visualisasi Ala Cinematic

Melalui video berdurasi 2 menit, NieR Re[in]carnation hadir dengan genre Turn-based RPG. Dari video yang dibagikan terlihat bahwa nantinya pemain dapat berpetualang layaknya sedang bermain game open-world di platform konsol.

Kualitas grafis dari game NieR Re[in]carnation di platform mobile ini bisa dibilang fantastis. Di mana game ini menghadirkan banyak bangunan dengan kualitas tinggi serta tampilan ala cinematic.

Selain itu, Square Enix juga memperlihatkan grafis ciamik dari game terayarnya tersebut. Tidak lupa pula jika game tersebut juga akan memiliki gacha-system untuk mendapat karakter baru. Hal tersebut sama seperti apa yang terdapat pada game mobile turn-based RPG pada umumnya.

Seri NieR di platform mobile ini nantinya akan memiliki karakter utama yang berbeda. Di mana sang karakter utama akan didampingi oleh seorang ‘hantu’ bernama Mama yang selalu mengikutinya.

Akan Buka Tahap Closed-Beta

Nier Reincarnation

Sedikit informasi, NieR Re[in]carnation sendiri diproduksi oleh Yosuke Saito, disutradarai oleh Yoko Taro, dikembangkan oleh Applibot. Game ini nantinya berisikan karakter-karakter yang didesain oleh Akihiko Yoshida dengan concept art yang dikerjakan oleh Kazuma Koda.

Berdasarkan informasi yang dibagikan, rencananya pihak Square Enix akan membuka tahap closed-beta untuk game NieR Re[in]carnation. Tahap closed-beta akan berlangsung pada tanggal 29 Juli mendatang di Jepang. Belum diketahui kapan game ini akan diluncurkan secara global.

Bagi kalian pecinta franchise game NieR, tentunya kalian harus sedikit bersabar akan kehadiran game ini. Untuk itu, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game agar mendapatkan informasinya lebih lanjut.

Exit mobile version