Berita GameGameOnlinePC & Console

Tampilan Map Baru Abyss Valorant, Map yang Penuh Jurang

Inilah tampilan map baru Abyss Valorant, map yang penuh jurang. Penasaran desainnya seperti apa? Langsung cek disini.

Riot Games telah merilis map baru Valorant yang bernama “Abyss” pada bulan Juni 2024. Sebelumnya, pada Valorant Champions 2023 di Los Angeles, Amerika Serikat, Riot juga telah merilis map Sunset. Map Abyss ini kini diperkenalkan dalam event Valorant Masters Shanghai 2024 yang berlangsung pada hari Minggu, tanggal 9 Juni. Berikut adalah tampilan map baru Abyss Valorant.

Valorant adalah permainan tembak-menembak taktis yang dikembangkan oleh Riot Games. Permainan ini menawarkan pengalaman yang intens dan kompetitif dengan kombinasi antara elemen permainan penembak orang pertama (FPS) dan permainan strategi tim.

Inilah Tampilan Map Baru Abyss Valorant

Pada map ke-11 Valorant, terdapat beberapa fitur unik dan menantang yang tidak ada sebelumnya. Seperti yang ditunjukkan dalam trailer sinematik, ada karakter yang jatuh ke dalam jurang. Salah satu keunikan dari map ini terletak pada minimnya dinding pelindung di sekitar ujung luar. Jika pemain tersenggol dan jatuh ke jurang, karakter tersebut akan langsung mati.

Tampilan-map-baru-abyss-valorant
Tampilan-map-baru-abyss-valorant | Riot Games

Penting untuk diketahui bahwa map ini menawarkan jalur lompatan yang dapat digunakan untuk melakukan rotasi cepat dan serangan dari belakang. Untuk dapat berhasil dalam map ini, strategi yang lebih kompleks dan pergerakan yang lebih presisi diperlukan, terutama dalam memasang atau menjinakkan spike di dua site.

Map Abyss memiliki layout dengan tiga jalur dan dua area untuk memasang atau menjinakan spike. Pemain juga dapat menggunakan jump pad untuk melakukan shortcut melompat. Namun, perlu diingat bahwa terdapat risiko besar untuk jatuh dari ujung map.

Di area lane tengah, terdapat jalan bercabang yang memungkinkan pemain untuk bertarung demi tempat berdiri. Di map ini, ada kemungkinan pertarungan jarak jauh dan penggunaan senapan runduk yang dominan dalam meta Abyss.

Selain itu, map ini juga memiliki sifat vertikalitas yang dapat membuat pemain kehilangan senjata api mereka dan tidak ada kesempatan untuk mengambilnya kembali. Spike tidak akan terjatuh ke tempat yang tidak dapat dijangkau.

Melainkan akan muncul kembali di dekat lokasi pemain yang membawa spike tersebut terjatuh. Selain itu, jika seorang pemain jatuh ke dalam jurang, mereka tidak dapat dihidupkan kembali menggunakan ultimate milik Sage. Adanya map baru bernama Abyss Valorant akan diluncurkan pada tanggal 11 Juni 2024.


Demikianlah informasi tentang map terbaru Abyss Valorant yang memiliki banyak jurang. Setelah membaca artikel ini dan melihat tampilannya, bagaimana menurut kamu mengenai desain map ini?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks