AndroidBerita GameGameiOSMobileNintendo

Nintendo Umumkan Tanggal Rilis Mario Kart Tour di iOS dan Android

Melansir dari akun Twitter resmi Mario Kart Tour, Nintendo selaku pengembang MKT secara resmi mengumumkan tanggal rilis dari game balapan mobil gokar untuk perangkat mobile pada tanggal 25 September mendatang.

Kini pengguna iOS dapat melakukan pra-register untuk Mario kart Tour di platform resmi iOS. Begitu juga dengan pengguna Android yang bisa melakukan pra-register di Google Play Store agar mendapatkan notifikasi ketika game balapan sudah tersedia untuk diunduh dan dimainkan.

Sebelumnya, Nintendo sudah membagikan akses beta untuk game ini. Para pemain bisa sedikit melihat mengenai kontrol dan mekanik serta mikrotransaksi dalam game itu. Belum ada kabar pasti apakah versi closed beta kemarin bakal dipertahankan mendekati perilisannya nanti.

Mario Kart Tour memiliki sejumlah jalur balap yang berasal dari pendahulunya, yakni Dino Dino Jungle dari konsol Gamecube dan Choco Island 2 dari konsol SNES.

Selain itu, ada juga jalur balap yang terinspirasi dari kota-kota di dunia. Nantinya, akan ada 30 pembalap yang bisa kalian pilih dan barang ikonik dari Mario Kart yang juga bakal hadir di Mario Kart Tour.

Dari cuplikan gameplay yang diperlihatkan, sepertinya Mario Kart Tour bakal menggunakan layar portrait dengan kontrol yang masih belum dijelaskan. Meski begitu, nampaknya Mario Kart Tour bakal mengadaptasi banyak fitur yang muncul di sepanjang serial game Mario Kart.

Bagaimana menurut kalian? Apakah kamu tak sabar menunggu tanggal rilis Mario Kart Tour? Jangan sungkan untuk bagikan kesan kalian di kolom komentar bawah, ya!

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks