GameBerita GameOnlinePC & Console

Catat Inilah Tanggal Rilis Game Sword Art Online: Last Recollection!

Kabar bagus untuk para Wibu dan Otaku, soalnya tanggal rilis game Sword Art Online Last Recollection sudah beredar, jangan lupa dicatat.

Ada kabar bagus nih buat kalian Gamers yang suka dengan anime Sword Art Online. Soalnya salah satu game yang diadaptasi dari serial tersebut telah mengumumkan tanggal perilisannya. Selain mengungkap tanggal rilis game tersebut, mereka juga telah merilis trailer baru untuk game Sword Art Online Last Recollection.

Sword Art Online adalah serial novel ringan Jepang yang ditulis oleh Reki Kawahara dan diilustrasikan oleh ABEC. Serial ini berlangsung pada masa depan yang dekat dan berfokus pada berbagai dunia permainan realitas virtual MMORPG.

BACA JUGA:

Tanggal Rilis Sword Art Online Last Recollection

Bandai Namco telah mengumukan kalau game terbaru mereka ini akan rilis dibeberapa platform. Antara lain PlayStation 5, Xbox Series, PlayStation 4, Xbox One dan PC via Steam pada tanggal 5 Oktober 2023 di Jepang. Sedangkan untuk global game ini rilis pada 6 Oktober 2023.

Nah untuk di Jepang sendiri, akan ada dua edisi terbatas yang akan disediakan. Sword Art Online Last Recollection akan memberikan kotak khusus yang memperlihatkan ilustrasi visual utama oleh abec dan berisikan CD soundtrack asli serta CD dramanya.

Sedangkan untuk 10th Anniversary Memorial Edition akan berisikan semua konten dari Last Recollection Edition serta memberikan beberapa hadiah lainnya seperti bingkai gambar ilustrasi visual oleh abec, baju, dan beberapa item lainnya.

Menariknya lagi game ini akan memperlihatkan dua karakter original mereka yaitu Dorothy dan Sarai. Namun sayangnya Bandai Namco masih belum memberitahu tugas atau tujuan dari dua karakter original tersebut.

Sinopsis Game Sword Art Online: Last Recollection

Sinopsis-sword-art-online-last-recollection
Sinopsis-sword-art-online-last-recollection | videogamesplus.ca

Sword Art Online: Last Recollection bercerita tentang dunia virtual khusus untuk melahirkan AI terkuat yang bernama A.L.I.C.E. Dunia virtual tersebut terbagi menjadi dua wilayah yaitu dunia manusia dan Dark Territory.

Singkat cerita kedua wilayah yang awalnya tenang, tiba-tiba memanas dan terjadilah perang antara dua wilayah tersebut. Kemudian muncul Dark Knight dan seorang perempuan dari gerbang dua dunia yang kemudian berpapasan dengan Kirito dan teman-temannya.

Siapakan Dark Knight dan wanita misterius tersebut? Dari sinilah awal mula game Sword Art Online: Last Recollection dimulai


Demikianlah informasi soal tanggal rilis game Sword Art Online Last Recollection. Setelah membaca artikel ini dan melihat trailer barunya, apakah kalian sedang menunggu game yang satu ini? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks