Ketika memutuskan hengkang dari team lamanya yaitu SMG, para pemain seperti Chichi, Sirenia, Genji, Hanzo, dan Liang telah masuk ke sebuah tim baru, yaitu TXO Tongxin seperti yang dilansir dari TXO Tongxin.
SMG adalah team eSpots AOV yang telah menjuarai Turnamen AOV International Championship (AIC) di Seoul, Korea Selatan. Ketika di tahun 2018, mereka harus kalah menghadapi kekuatan hebat dari Team j yang juga menjadi pemenang di AIC 2018 Bangkok, Thailand.
Arena of Valor (AOV) sebelumnya dikenal juga sebagai Strike of Kings (Eropa), Honour of Kings (Tiongkok), Penta Storm (Korea Selatan), Legendary Showdown (Taiwan), Lien Quan (Vietnam), Mobile Arena (Indonesia), Realm of Valor (Thailand) yang mengusung nama berbeda disetiap wilayah pemasarannya dan kemudian menyesuaikan pasar global menjadi Arena of Valor, adalah permainan piranti bergerak daring berjenis arena pertarungan daring multipemain (MOBA) yang diterbitkan oleh Tencent Games.
Pada bulan Juli 2017, dilaporkan bahwa permainan ini memiliki lebih dari 80 juta pemain aktif setiap harinya dan 100 juta pemain aktif yang telah memainkannya. Ini adalah permainan paling menguntungkan di dunia (terlaris) dan merupakan aplikasi unduhan gratis terpopuler.