Sniper Rifle merupakan salah satu senjata yang sangat diidamkan oleh pemain PUBG Mobile. Senjata ini sangat sulit ditemukan hingga damage yang dihasilkan sangat besar. Oleh karena itu, banyak orang yang mencari Tips Sniper Handal PUBG Mobile.
Saat menggunakan Sniper, kamu harus memperhatikan banyak hal mulai dari peluru dan jarak saat menembak. Dafunda Game kali ini akan membagikan beberapa tips yang bisa dipelajari agar kamu handal menggunakan Sniper di PUBG Mobile.
Tips Menggunakan Sniper Handal PUBG Mobile
Peluru Menurun
Dalam game, masih tetap ada perhitungan gravitasi pada semua senjata. Semakin jauh jarak kamu menembak, maka peluru yang terbang akan semakin menurun ke tanah.
Apalagi jika menggunakan Sniper Rifle, pastinya kamu akan menyerang dari jarak yang sangat jauh, hingga ratusan meter. Jadi kamu bisa mengarahkan aim agak sedikit lebih tinggi dari target. Hal ini berlaku untuk musuh yang berada sudah lebih dari 100 meter ya.
Perhatikan Damage
Sniper Rifle memang memiliki damage yang besar dan menjadi Senjata Terkuat PUBG Mobile. Namun, setiap senjata memiliki damage yang berbeda-beda. Sebut saja Kar98K, kamu bisa membunuh musuh dengan satu peluru dan terkadang juga tidak.
Jika kamu mengarahkan tembakan ke kepala musuh, maka damage yang diterima akan lebih besar. Namun, jika musuh menggunakan helm level 3, maka butuh dua peluru untuk dapat membunuhnya.
Berbeda dengan AWM, senjata yang hanya bisa didapatkan dari AirDrop ini memang memiliki damage yang mematikan. Satu peluru AWM bisa membunuh target walau dia memakai gear apa pun.
Peluru Meleset
Salah satu hal yang ditakutkan oleh pengguna Sniper adalah saat tembakan mereka meleset. Dikarenakan jarak yang jauh, banyak pemain yang kesulitan mengenai target mereka.
Untuk musuh dalam jarak dekat antara 100-200m, kamu harus menyediakan senjata Assault Rifle karena lebih cepat menggantikannya daripada mengisi ulang peluru.
Kamu bisa maju untuk menyerang atau berpindah tempat agar bisa membidik dan menembak ulang musuh yang ada dihadapanmu.
Nah itulah Tips Sniper Handal Saat Bermain PUBG Mobile. Jika kamu masih pemula, kamu bisa baca Tips Bermain PUBG Mobile Pro. Jangan lupa share dan komen di bawah ya!