Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameOnlinePCPC & Console

Ukuran eFootball PC Berapa GB? Ini Dia Jawabannya!

Kamu ingin tahu ukuran eFootball PC? Jika iya, sebaiknya kamu cek artikel ini untuk mengetahui ukuran sebenarnya pada versi terbarunya!

Ukuran eFootball PC berapa sih sebenarnya? Dengan segala fitur dan update yang ada di dalamnya, jelas bahwa game sepakbola kembangan Konami ini punya ukuran yang cukup besar jika di-install.

Dulu, eFootball sempat jadi salah satu game sepak bola yang paling ditunggu-tunggu. Banyak orang penasaran sama game ini karena ada berbagai inovasi dan fitur baru yang bikin gameplay-nya makin seru. Plus, kehadiran dua bintang sepak bola, Bruno Fernandes dan Trent Alexander-Arnold sebagai ambassador game ini, bikin hype-nya semakin tinggi.

Versi terbaru eFootball ini juga gak ketinggalan, lho! Mereka memperbarui semua informasi tentang pemain dan juga transfer terbaru dari bursa transfer musim panas. Nah, ada juga lisensi eksklusif dan beberapa fitur keren lainnya yang dibawa di versi kali ini. Jadi, siap-siap aja buat pengalaman bermain yang lebih menarik!

Nah, pada pembahasan kali ini, Dafunda Game akan mengulas mengenai berapa sih penyimpanan yang dibutuhkan untuk menginstall game eFootball PC yang terbaru. Maka dari itu, jika kalian ingin mengetahuinya, sebaiknya kalian simak artikel ini sampai habis, ya!

BACA JUGA :

Berapa Ukuran eFootball PC?

Ukuran Efootball Pc
eFootball | Konami

Dengan mengusung model “free to play”, Konami telah menghadirkan pembaruan terkini untuk para penggemar dalam permainan simulasi sepak bola, termasuk pembaruan tentang tim dan stadion dari berbagai liga serta klub yang telah mendapatkan lisensi.

Game ini dapat dimainkan di platform seperti PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox Series X|S, Xbox One, Windows 10, dan PC Steam. Selain itu, versi 2025 juga tersedia untuk diunduh, yang mana banyak pihak mengatakan telah mengalami banyak perubahan.

Game eFootball untuk PC memiliki ukuran sekitar 50 GB. Jadi, pastikan kamu punya cukup ruang di hard drive kamu ya! Selain itu, ada juga beberapa syarat yang perlu dipenuhi untuk menjalankannya, seperti ram, kartu grafis, dan koneksi internet. Jadi, sebelum main, cek dulu spesifikasi PC-mu!

Spesifikasi untuk Memainkan eFootball PC

Apabila kalian ingin memainkan eFootball di PC kalian, maka kalian harus memenuhi persyaratan atau spesifikasi PC di bawah ini:

1. Spesifikasi Minimal

  • Memerlukan prosesor dan sistem operasi 64-bit
  • OS: Windows 10 – 64bit
  • Prosesor: Intel Core i5-2300 atau AMD FX-4350
  • Memori: 8 GB RAM
  • Grafis: GeForce GTX 660 Ti atau Radeon HD 7790
  • Jaringan: Koneksi Internet broadband
  • Penyimpanan: Ruang tersedia 50 GB

2. Spesifikasi yang Direkomendasikan

  • Membutuhkan prosesor dan sistem operasi 64-bit.
  • Sistem Operasi: Windows 10 – 64-bit
  • Prosesor: Intel Core i5-7600 / AMD Ryzen 5 1600
  • Memori: 8 GB RAM
  • Grafis: GeForce GTX 1060 / AMD Radeon RX 590
  • Koneksi: Internet dengan kecepatan tinggi
  • Penyimpanan: Ruang kosong tersedia 50 GB

Demikianlah pembahasan mengenai ukuran eFootball PC. Gimana pendapat kamu mengenai artikel ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputa Game dari kami.

Related Posts

1 of 46