GameGame ListPCPC & ConsolePlaystationXBOX

10 Upcoming Game Maret 2023 Terbaik

Memasuki bulan ketiga tahun 2023, kali ini Dafunda Game akan memberikan beberapa rekomendasi Upcoming Game Maret 2023 Terbaik.

Memasuki bulan ketiga tahun 2023, kali ini Dafunda Game akan memberikan beberapa rekomendasi Upcoming Game Maret 2023 Terbaik yang wajib kalian jajal. Kehadiran game-game baru ini merupakan pertanda bahwa para developer sangat paham dengan kondisi pasar game.

Pasalnya, pasar game tentunya selalu membutuhkan terobosan baru dalam sebuah permainan. Untuk tahun 2023, telah banyak game seru dan keren yang telah hadir. Mulai dari yang bergenre pertarungan, petualangan, turnamen, dan lain sebagainya.

Kehadirannya ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pemain game karena fitur yang pengembang tawarkan sangat cocok untuk pemain coba.

Bagi kalian yang sedang mencari game terbaru untuk Maret tahun 2023. Dafunda Game sudah merangkum Upcoming Game Maret Terbaik 2023 yang wajib kalian mainkan. Dari pada berlama-lama, berikut rangkumannya untuk kalian.

Upcoming Game Maret 2023 Terbaik

Rekomendasi yang kami berikan berikut ini masih menunggu perilisannya. Penasaran apa saja daftar gamenya? Yuk langsung lihat daftarnya berikut ini:

1. Wo Long: Fallen Dynasty

  • Platform: PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, PC (SteamMicrosoft Store)
  • Tanggal Rilis: 3 Maret 2023
Wo Long: Fallen Dynasty
Wo Long: Fallen Dynasty | Team Ninja

Game ini akan mendefinisikan sebagai game action dramatis pada masa dinasti Han versi fantasi gelap. Tidak hanya perang melawan manusia saja, terdapat banyak para iblis yang harus kalian kalahkan menggunakan bela diri Tiongkok.

Team Ninja Studio mengonfirmasi bahwa Wo Long akan mengusung konsep Soulslike seperti halnya NioH. Konsep ini sudah mereka aplikasikan sejak pertama Wo Long mereka kembangkan. Soulslike merupakan sebuah evolusi genre RPG yang menawarkan tingkat kesulitan super tinggi sebagai daya tarik utama. 

Wo Long: Fallen Dynasty akan menceritakan sosok pahlawan tanpa nama yang bersikeras untuk menghentikan wabah mematikan yang menyerang negerinya. Wabah tersebut muncul karena ulah Iblis yang ingin mengusai kerajaan tersebut untuk suatu alasan.


2. WWE 2K23

  • Platform: PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, PC (Steam)
  • Tanggal Rilis: 18 Maret 2023
WWE 2K23
WWE 2K23 | Visual Concepts

GameWWE 2K23 bakal hadirkan beberapa peningkatan di berbagai sisi. Mode Showcase 2K yang telah diperbarui, memungkinkan para pemain mengunjungi kembali pertandingan gulat paling ikonik.

Beberapa mode terbaru juga akan hadir dalam game ini, seperti mode WarGames resmi memungkinkan pemain terlibat dalam pertandingan tiga lawan tiga dan empat lawan empat, baik dalam single-player atau multiplayer.

Nantinya game ini akan hadir dengan kualitas grafis hingga animasi yang lebih fantastis dan nyata serta fitur yang lebih lengkap. WWE 2K23 akan hadir dalam berbagai versi berbeda seperti Standard Edition, Cross-Gen Edition, Deluxe Edition dan Icon Edition dengan berbagai bonus berbeda.


3. Resident Evil 4 Remake

  • Platform: PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, PC (Steam)
  • Tanggal Rilis: 24 Maret 2023

Versi yang satu ini membawa tampilan grafis yang realistis dengan resolusi yang lebih tinggi. Selain itu, Capcom juga akan memodernisasi grafik untuk visualisasi game yang lebih realistis dan akan memperbarui kontrol Resident Evil 4 Remake dengan standar modern. 

Resident Evil 4 Remake akan berlatar enam tahun setelah bencana biologis di Racoon City. Leon S. Kennedy, salah satu penyintas insiden tersebut, direkrut sebagai seorang agen yang melapor secara langsung kepada presiden.

Resident Evil 4 mengkombinasikan genre action, shooter, dan manajemen sumber daya yang kemudian menjadi standar untuk judul Resident Evil generasi-generasi berikutnya.


4. The Last of Us Part I (PC)

The Last of Us Part I PC
The Last of Us Part I PC | Naughty Dog

Keputusan Sony Interactive Entertainment untuk hadirkan game mereka ke PC menjadi tantangan baru. Yang terbaru, game eksklusif lainnya yang nantinya akan hadir untuk platform PC adalah The Last of Us Part I. Versi PC dari game ini awalnya akan rilis pada 3 Maret 2023 mendatang.

Berbeda dari seri PS3-nya, Part I versi PC ini bakal hadir dengan balutan grafis ala Part II dari game-nya yang sudah setara dengan seri Uncharted 4. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, Naughty Dog menjelaskan bahwa The Last of Us Part I yang mereka tunda ini agar mereka bisa menggarap game-nya di PC sesuai ekspektasi para penggemar.


5. Crime Boss: Rockay City

Crime Boss: Rockay City
Crime Boss: Rockay City | 505 Games

Game dengan judul Crime Boss: Rockay City adalah game FPS bertema era kriminal klasik di Amerika Serikat pada tahun 90-an. Berperan sebagai Travis Baker, kalian akan dituntut untuk merebut kekuasaan dunia kriminal bawah tanah di Rockay City dengan segala macam cara. Perang antar geng dengan kualitas grafis yang fantastis bisa dinikmati oleh para pemain.

Dalam game ini kalian bisa mengikuti serangkaian perang antar geng, perampokan, serta mengikuti cerita sampingan gila sejak berakhirnya nasib dari pimpinan dunia kriminal di seluruh Florida. Dalam mode single player, kalian perlu menaruh perhatian dalam merekrut kru baru yang akan membantu Baker dalam meraih status tertinggi.


6. LEAP

  • Platform: PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, PC (Steam)
  • Tanggal Rilis: 1 Maret 2023
Leap
LEAP | Blue Isle Studios

Game dengan judul LEAP ini merupakan karya terbaru dari developer di balik kesuksesan Citadel Forged With Fire yaitu Blue Isle Studios. Game ini mengusung tema FPS cepat dengan 60 player yang akan saling bertempur dalam lokasi bernama hoverboard. Mengambil Setting sci-fi membuat game ini bisa pemain inovasikan dengan berbagai imajinasi.

Dalam game ini, pemain nantinya bisa memilih salah satu dari dua perusahaan yaitu United Earth Defence Coalition atau Exo-Terrans sebelum terjun dan bertempur. Terdapat empat class yang bisa pemian pilih dalam game ini. Masing-masing class miliki beberapa keunikan seperti power, agility, dan juga defence.


7. Clash: Artifacts of Chaos

  • Platform: PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, PC (Steam, Epic Games Store)
  • Tanggal Rilis: 10 Maret 2023

Clash: Artifacts of Chaos menawarkan perpaduan unik antara eksplorasi pemain dan pertarungan tanpa senjata. Pemain akan mengembangkan persahabatan dengan makhluk yang lemah untuk kemudian melindunginya dari tentara bayaran.

Dalam game ini kalian akan berperan sebagai Pseudo, seorang ahli seni bela diri yang hidup sebagai pertapa di tanah asing Zenozoik.

Clash: Artifacts of Chaos sendiri rencananya akan rilis di berbagai platform seperti PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series, PC via Steam pada 10 Maret 2023.


8. EA Sports PGA Tour

  • Platform: PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PC (SteamEpic Games Store)
  • Tanggal Rilis: 24 Maret 2023

Game ini diluncurkan dengan Road to the Masters yang menghadirkan tradisi dan taruhan tak tertandingi yang menampilkan Augusta National, tantangan, turnamen, dan perlengkapan yang terkait dengan Masters.

Game ini akan menghadirkan visual yang paling realistis dalam permainan golf dengan menggunakan mesin Frostbite™ dari EA. Dengan menggunakan peralatan canggih seperti teknologi drone, helikopter penerbangan LiDAR khusus, dan lainnya untuk mengembangkan peta medan, EA SPORTS PGA TOUR menggambarkan lapangan persis seperti yang terlihat di kehidupan nyata.

EA SPORTS PGA TOUR sendiri rencananya akan dirilis pada 24 Maret 2023 untuk PlayStation 5, Xbox Series, dan PC via EA App, Steam, dan Epic Games Store.


9. Bleak Faith: Forsaken

  • Platform: PC (SteamGOG)
  • Tanggal Rilis: 11 Maret 2023
Bleak Faith Forsaken
Bleak Faith: Forsaken | Archangel Studios

Game yang satu ini adalah game souls-like yang menggabungkan tema medieval, modern, dan juga nuansa horror. Dalam game ini pemain akan berperan sebagai seorang Forsaken, salah satu pejuang manusia terakhir yang akan membasmi semua musuh yang telah berkembang pesat di Omnistructure.

Dengan mengambil nuansa horror, game ini nantinya akan mengajak para playernya untuk berpetualangan menyusuri dunia yang tak terbatas. Dunia dalam game ini juga akan menyisakan banyak misteri yang belum terungkap.


10. Fatal Frame: Mask of the Lunar Eclipse

  • Platform: PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, Nintendo Switch, PC (Steam)
  • Tanggal Rilis: 9 Maret 2023

Fatal Frame: Mask of the Lunar Eclipse rilis pada tahun 2008 untuk Wii sebagai judul keempat di dalam franchise Fatal Frame / Project Zero. Mengikuti versi remaster dari Fatal Frame: Maiden of Black Water, mahakarya franchise Fatal Frame akan dihidupkan kembali dengan grafis yang ditingkatkan.

Ketika para protagonis masih anak-anak, mereka mengunjungi Pulau Rogetsu yang terisolasi. Di tengah-tengah festival, mereka menghilang secara misterius. Judulnya dimulai ketika gadis-gadis itu akan memutuskan untuk kembali dan mengunjungi pulau itu lagi untuk mencari kenangan yang hilang pada hari itu.

Mencoba mengusir hantu yang mendekat, hanya mengandalkan cahaya redup dari senter dan kamera dengan kemampuan untuk memotret hal-hal yang tak terbayangkan, Camera Obscura


Nah itulah daftar Upcoming Game Maret 2023 Terbaik. Semua rekomendasi di atas hanyalah sebagian kecil dari banyaknya pilihan permainan. Daftar yang telah Dafunda Game berikan di atas dapat dikatakan pilihan yang baik untuk dicoba karena fitur-fitur dan keunggulannya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks