Berita GameGame

Ubisoft Konfirmasi Watch Dogs: Legion Akan Rilis di PS5 dan Xbox Scarlett

Ubisoft telah mengumumkan game pertamanya untuk PlayStation 5 dan Xbox Scarlett. Dalam pertemuan minggu ini, CEO Ubisoft Yves Guillemot mengkonfirmasi bahwa ada lima game yang rencananya akan diluncurkan untuk dua tahun kedepan.

Selain itu, Guillemot juga mengumumkan bahwa kelima game tersebut akan tersedia di konsol generasi saat ini dan generasi yang akan datang. Dari kelima game itu, yang menarik perhatian adalah Watch Dogs: Legion yang akan hadir di PS5 dan Xbox Scarlett nanti.

Keempat game lainnya yang akan menemani Watch Dogs: Legion yaitu Rainbow Six Quarantine dan Gods & Monsters. Sedangkan untuk 2 game yang tersisa akan diumumkan pada waktu mendatang.

Ubisoft Akan Memaksimalkan Fitur-fitur Baru yang ada Pada Konsol

Ubisoft akan merilis 4 game besar dalam waktu dekat!

Tahun Anggaran 2021 Ubisoft berjalan 1 April 2020 hingga 31 Maret 2021. PS5 dan Xbox Scarlett masing-masing dijadwalkan akan rilis di 2020. Menarik untuk kita nantikan bagaimana kontribusi Ubisoft dalam pembukaan konsol generasi terbaru.

“Lima judul akan ada di generasi ini dan generasi konsol berikutnya. Mereka akan mengambil keuntungan penuh dari semua fitur baru yang hadir pada konsol,” kata Guillemot,

seperti dilansir IGN. “Yang sebenarnya akan sangat menarik bagi pemain, karena kamu akan dapat mengunduh konten baru lebih cepat. Pemain akan mendapatkan framerate yang lebih baik. Jadi ada banyak elemen bagus yang akan hadir pada konsol generasi terbaru.

Ubisoft Sempat Menunda Perilisan Watch Dogs: legion

Rekomendasi Game Terbaik 2020 Watch Dogs Legion

Sebelumnya Watch Dogs: Legion, Rainbow Six Quarantine, dan Gods & Monsters dikabarkan tertunda perilisannya. Kini kita mendapatkan jawaban dari keputusan pihak pengembang kenapa menunda perilisan game tersebut. Ketiga game tersebut sekarang dijadwalkan akan dirilis selama FY21.

Dengan PS5 dan Scarlett yang datang di tahun 2020 nanti, kita mungkin dapat melihat lebih banyak game lintas generasi dari Ubisoft dan penerbit lain.

Selama transisi konsol besar terakhir dari PS3 ke PS4 dan Xbox 360 ke Xbox One, sudah banyak menghadirkan game lintas generasi. Diantaranya yaitu Watch Dogs dan Assassin’s Creed IV: Black Flag dari Ubisoft, Battlefield 4 dan Call of Duty: Ghost.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks