Geek

Doudrop Balik di WWE Royal Rumble 2023 Dengan “Twist”

Doudrop balik di WWE Royal Rumble 2023. Nah tapi ada “twist” alias kejutan banget ini ketika ia balik di event-nya ini. Apa tuh ya?

Doudrop balik di WWE Royal Rumble 2023. Nah tapi ada “twist” alias kejutan banget ini ketika ia balik di event-nya ini. Apa tuh ya?

Sebelum lanjut, bagi kamu yang mungkin belum menyaksikan event Royal Rumble 2023, berhati-hatilah. Karena artikel ini mengandung SPOILER!

Doudrop

doudrop royal rumble 2023
Eva Marie & Doudrop | WrestleTalk

Beberapa jam lalu Dafunda mengunggah berita terkait belum balik-baliknya pegulat wanita RAW cantik bertubuh besar, Doudrop.  Nah dalam laporannya terungkap kalau alasan pegulat asal Skotlandia ini lama absen karena adanya masalah kesehatan.

Namun untungnya ia kini sudah sehat dan tinggal menunggu waktu saja untuk balik lagi. Nah dalam pembahasan tersebut, Dafunda berprediksi kalau bisa jadi ia akan balik lagi di event Royal Rumble 2023.

Spesifiknya lagi, melalui pertandingan 30 wanita lempar-lemparannya. Dan ternyata prediksi tersebut benaralah adanya.

Balik Dengan Twist

doudrop royal rumble 2023
Wrestling News

Ya sekali lagi, Doudrop resmi balik di event WWE Royal Rumble 2023. Ia kembali sebagai peserta “antrian” nomor 18. Dan ketika balik, fans langsung terkejut bukan kepalang dengan “twist” yang mereka lihat.

Jadi Doudrop balik di WWE Royal Rumble 2023 dengan nama dan karakter lamanya ketika ia di sirkuit independen dan awal masuk WWE dulu, Piper Niven.

Tentunya alasan mengapa fans excited banget karena dengan nama dan karakter lamanya ini, sosok bernama asli Kimberly Benson ini akan terlihat sangar lagi. Selain itu ia juga akan terlihat lebih legit. Fans akan kembali yakin kalau ia adalah sosok veteran yang gokil banget.

Mengapa Namanya Menjadi Doudrop?

Lalu mengapa Piper dulu namanya berganti menjadi Doudrop? Nah jadi begini, setelah mendapatkan kontrak full-time dengan WWE, Piper ditempatkan dulu di NXT UK. NXT UK seperti halnya versi Amerikanya adalah program pengembangan pegulat baru WWE.

Nah setelah kurang lebih 2 tahun menempa diri di program tersebut, akhirnya ia “naik kelas” ke program utama WWE, RAW. Nah ketika debut di RAW inilah ia baru diganti namanya menjadi Doudrop.

NXT “Bukan WWE”

Alasan pergantian nama ini adalah karena WWE dari dulu menanggap kalau NXT itu di luar WWE. Ya memang aneh banget. Karena NXT pada dasarnya jugalah milik WWE. Plus programnya juga disiarkan di TV seperti RAW atau Smackdown.

Tapi ya sekali lagi memang begitu adanya. Jadi ketika “naik kelas” rata-rata pegulat yang sudah ngetop banget di NXT akan dirombak lagi. Mau itu nama ring atau gimmick-nya pokoknya diganti. Hanya beberapa saja yang terus sama seperti contohnya, Asuka.

Namun untunglah kini semua kreatif dipegang oleh Triple H. Dan seperti kita tahu, sebelum menjadi kreatif/booker utama WWE sekarang, ia adalah yang memegang NXT. Jadi ya gak heran jika kini Kimberly kembali menggunakan nama dan gimmick Piper Niven-nya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks