Geek

Jade Cargill Resmi Gabung dengan WWE

Jade Cargill yang dikenal sebagai salah satu pegulat wanita promosi AEW, kini telah resmi pindah dan gabung dengan WWE.

Jade Cargill yang dikenal sebagai salah satu pegulat wanita promosi AEW, kini telah resmi pindah dan gabung dengan WWE.

Bagi kalian yang fans promosi gulat hiburam, All Elite Wrestling (AEW), pastinya kamu sudah mendengar terkait rumor kencang yang berkaitan dengan salah satu pegulat wanitanya, Jade Cargill.

Ya rumor tersebut adalah Cargill yang disebut-sebut akan pindah ke promosi rival AEW, World Wrestling Federation (WWE). Dan ternyata rumor tersebut terbukti bukanlah sekedar isapan jempol.

Jade Cargill Resmi Pindah ke WWE

Ya seperti yang kamu lihat dari unggahan tweet resmi WWE di atas, dan lansiran dari situs resmi WWE, Jade Cargill kini telah resmi menandatangani kontrak multi-tahun (ya bisa jadi 2-3 tahun kontrak) dengan WWE.

Yang mana tentunya ini menandakan kalau Cargill, kini telah resmi menjadi salah satu pegulat wanita untuk dan di WWE.

Dan ketika diumumkan kabar ini pada tanggal 26 September 2023 (waktu A.S.), Cargill otomatis sudah langsung mengikuti tes dan training untuk menjadi pegulat/bintang WWE di pusat pelatihan resmi WWE, WWE Performance Center yang berlokasi di Orlando, Florida.

Kapan dan Bagaimana Debutnya?

Jade Cargill
Jade Cargill (Ringside News)

Walau baru saja dikontrak dan baru akan memulai training-nya di WWE Performance Center, namun tak memungkiri banyak fans yang sudah mulai mempertanyakan terkait kapan dan akan bagaimanakah nanti WWE mendebutkannya?

Well, sayangnya semuanya masih belum diketahui lagi. Namun banyak rumor yang mengatakan kalau Cargill nantinya gak akan melalui program (brand) pengembangan WWE, NXT. Melainkan ia akan langsung debut di roster utama alias RAW atau Smackdown.

Dan ya melihat fakta bahwa Cargill ketika di AEW menjadi juara terlama di sejarah promosinya sejauh ini, plus melihat sosoknya yang “paket lengkap,” maka logis sekali jika ia langsung debut di RAW atau Smackdown. Karena ya Cargill sudah “jadi.” Hanya tinggal dipoles lagi saja agar bisa beradaptasi dengan style gulat WWE.

Sebaiknya Debut di Survivor Series

Ketika gue membaca kolom komentar dari berbagai website pro-wrestling terkait kabar ini, beberapa komennya sangat menyayangkan WWE yang mengumumkannya kemarin.

Menurut mereka, alangkah lebih baik jika WWE gak mengumumkan dan mendebutkan Cargill di program Premium Live Event (PLE) legendaris WWE, Royal Rumble 2024. Lebih spesifiknya lagi, Cargill bisa didebutkan dengan menjadikannya sebagai salah satu peserta kejutan (surprise entrant) di pertandingan Royal Rumble wanita tahun depan.

Namun karena nasi sudah menjadi bubur, maka menurut gue (dan memang sepertinya sih), Cargill harus debut di PLE legendaris bulan November WWE, Survivor Series. Yang mana event yang tahun ini akan diadakan pada tanggal 25 November 2023 di Allstate Arena, Rosemont, Illinois, A.S.

Tapi ya itu semua masih keinginan gue saja. Untuk lebih pastinya, mari kita tunggu dan lihat saja lagi ke depannya oke?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks