Geek

WWE RAW Akan Menampilkan Konten Dewasa?

WWE RAW kabarnya akan menampilkan konten yang jauh lebih dewasa. Wah beneran nih? Langsung simak nih guys!

WWE RAW kabarnya akan menampilkan konten yang jauh lebih dewasa. Wah beneran nih? Langsung simak guys!

Seperti kita ketahui WWE adalah brand sekaligus program olahraga gulat hiburan (wrestling entertainment/sports entertainment). Nah dari situ saja kita bisa langsung paham kalau pada dasarnya, programnya mengandung unsur kekerasan.

Dan unsur kekerasan pada dasarnya memang lebih diorientasikan untuk audiens yang sudah lebih dari cukup umur atau dewasa.

WWE RAW Konten Dewasa

Sebenarnya WWE RAW konten dewasa sudah pernah terjadi dan kita saksikan ketika WWE sedang di masa-masa emasnya alias Attitude Era. Attitude Era terjadi menjelang akhir 1997 hingga memasukin pertengahan 2002.

Era ini menampilkan program WWE dengan kontennya yang ditujukan untuk audiens 17 tahun ke atas (paling muda 15 tahun). Alhasil gara-gara itu, konten program WWE RAW, Smackdown, dan program WWE lainnya menampilkan unsur-unsur dewasa.

Beberapa contoh di antaranya adalah pegulat-pegulatnya mulai sering berdarah-darah, ngomong kotor, tampilan dan gimmick yang berbau seksual, dan sebagainya. Intinya sekali lagi berunsur dewasa.

Namun seiring berjalannya waktu, era-nya pun kerap mengalami pergantian. Dan kini era konten WWE jauh lebih untuk General atau semua keluarga bisa menontonnya.

Ingin Ditampilkan Lagi

Nah melansir WrestlingNewsCo, beberapa waktu yang lalu, melalui sesi tele konferensi dengan JPMorgan Global TMT, CEO WWE, Nick Khan, mengatakan kalau ia dan tim sedang terus mendiskusikan rencana kembalinya konten dewasa di program RAW.

Ide dan pembicaraan ini timbul setelah menimang-nimang performa jam ke-3 RAW yang kerap mengalami penurunan audiens. Jadi ya intinya pada jam (hour) 3 program RAW, agar bisa mempertahankan jumlah audiensnya, mereka pun mulai menimang idenya ini.

Akan tetapi ketika tulisan ini dibuat dan diunggah, semuanya masih dalam tahap diskusi. Ketika mengetahui berita ini, fans pun terbagi 2. 50% setuju, sedangkan 50% lainnya menganggap bahwa hal ini tidak perlu-perlu banget.

Apakah Memang Perlu?

Nah pertanyaannya sekarang, apakah keputusan tersebut harus direalisasikan? Bagaimana menurut kalian guys?

Kalau menurut gue sih gak terlalu banget sih. Walau memang di saat yang sama, konten yang jauh lebih dewasa apalagi kontroversial, dijamin akan membuat audiens terus betah nonton RAW selama 3 jam (1 jam = 45-47 menit).

Dan apabila demikian, maka rating programnya pun akan meroket. Tapi itu pendapat gue, kalau menurut kalian sendiri bagaimana nih?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks