KomikKomik ListMarvel

5 Villain Marvel Yang Terkuat dan Sangat Berbahaya

Dari semual villain Marvel yang ada, berikut adalah yang terkuat dan sangat berbahaya.

Berikut adalah 5 villain Marvel yang terkuat dan sangat berbahaya.

Siapa bilang villain Marvel tidak kuat dan bahaya banget? Well, kita jangan melihat villain yang terdapat di adaptasi rana sinematiknya aka MCU. Kita lihatnya melalui sejarah komiknya.

Dan faktanya, banyak kok villain Marvel yang kuat-kuat. Namun dari semuanya, berikut adalah 5 villain Marvel yang terkuat dan sangat berbahaya dalam kisah asli komiknya.

5. Super Skrull

Thumb 1920 540364
Super Skrull | Marvel Comics

Villain Marvel yang terkuat dan sangat berbahaya pertama, adalah Super Skrull berasal dari planet Tarnax IV. Super Skrull adalah ciptaan para ilmuwan Skrull yang memang ingin menciptakan makhluk super kuat untuk mengalahkan Fantastic Four.

Dan setelah melalui serangkaian eksperimen, sosok tersebut tercipta dan memiliki nama Kl’rt. Tak kita sangka, sosoknya memiliki kekuatan yang jauh lebih super dari Fantastic Four.

Spesifiknya Super Skrull mengadopsi seluruh kekuatan keempat anggota F4 namun, dimodifikasi menjadi lebih kuat dan gokil lagi. Pokoknya sukses membuat seluruh anggota F4 kewalahan banget.

4. Mephisto

Tinggal Di Neraka Mephisto Adalah Penjahat Kuat Di Dunia Marvel Rvo
Mephisto | Marvel Comics

Mephisto adalah penguasa dimensi neraka. Walau ia lebih sering terlihat sebagai musuh Ghost Rider, namun sesungguhnya, ia adalah musuh besar Thor dan Silver Surfer.

Mephisto bahkan yang menciptakan Ghost Rider saat ia memperoleh jiwa Johnny Blaze dan menggabungkannya dengan jiwa Zarathos, salah satu iblis yang pernah ia kalahkan.

Karena ia selalu gagal untuk memiliki jiwa Johnny sepenuhnya, ia terus menghantui hidup mantan pemain akrobat motor yang sangat mumpuni tersebut.

Kekuatan Mephisto sangatlah luar biasa (DUH! Ia iblis). Ia mampu menghadapi Galactus tanpa masalah. Namun pada akhirnya ia dipaksa menyerah saat monster kosmik itu mengancam akan menghancurkan wilayah kekuasaannya.

3. Doctor Doom

Avengers Doctor Doom Marvel Fox
Doctor Doom | Marvel Comics

Doctor Doom jugalah musuh bebuyutan dari Fantastic Four. Salah satu keunggulannya terletak pada baju besinya yang terbuat dari logam Titanium. Dalam membuat kostumnya tersebut, Victor mendapatkan bantuan kekuatan sihir dari para biksu Tibet yang ia dulu temui.

Pasca Doctor Doom menguasai Latveria, ia melakukan banyak upgrade yang ia tambahkan pada armor-nya tersebut. Upgrade tersebut terdiri dari yang bersifat teknologi maupun, yang bersifat supranatural.

Kekuatan lain Doctor Doom adalah ia, dapat menembakkan energi dari kedua tangannya, terbang dengan menggunakan roket yang ada di punggungnya dan, memiliki medan pelindung yang selalu berada di sekitar tubuhnya.

Selain itu, baju besinya tersebut memungkinkan Victor untuk bisa bertahan hidup dalam lingkungan ekstrim seperti dalam laut, luar angkasa, bahkan Neraka. Dengan fakta ini, maka gak heran jika Doctor Doom adalah salah satu villain Marvel yang terkuat dan sangat berbahaya.

2. Thanos

villain marvel terkuat
Thanos | Marvel Comics

Villain besar utama pertama MCU ini, memiliki kekuatan yang bisa menyerap energi kosmik ke dalam tubuhnya yang mana nantinya, ia bisa gunakan kapan saja.

Selain itu, ia gak segan untuk menghancurkan planetnya sendiri yang memiliki jutaan penduduknya, Titan. Gak cukup sampai situ, Thanos pun berniat banget untuk menghancurkan seluruh galaksi.

Dan untuk mewujudkan rencananya tersebut, iapun menggunakan 2 benda sakti Marvel yang super ikonik. Pertama, adalah Cosmic Cube yang merupakan sebuah kubus yang mampu membuat pemiliknya mengubah kenyataan sesuai keinginannya.

Kedua adalah Infinity Gauntlet yang tentunya sudah kita tahu sendiri dari film MCU-nya. Nah melalui Infinity Gauntlet inilah, ia akhirnya bisa menghilangkan hampir sebagian besar populasi bumi yang dalam filmnya memiliki istilah, “The Blip”.

1. Galactus

villain marvel terkuat
Galactus | Marvel Comics

Dan dari semuanya, inilah sosok villain Marvel yang benar-benar terkuat dan sangat berbahaya. Galactus adalah salah satu dari tiga kekuatan utama alam semesta. Ia adalah penyeimbang jagat raya.

Oleh karenanya tidak heran jika ia membutuhkan energi sangat besar untuk menjalankan tugasnya tersebut. Alhasil gak heran jika ia kemudian mulai bergerak dari planet ke planet untuk menghisap semua energi yang ada di planet-nya. Atau dengan kata lain, ia makan planet untuk bisa terus hidup.

Bumi pun hampir ia incar untuk menjadi santapannya. Namun karena kesigapan Fantastic Four dan bantuan The Watcher (entitas yang mengawasi segala kejadian alam semesta) niat Galactus tersebut bisa tercegah.

Walau gagal, Galactus tetaplah villain terkuat dan berbahaya dalam semesta Marvel. Pasalnya, ia juga memiliki kekuatan Power Cosmic yang tidak terbatas.  Selain itu, ia juga mampu merubah ukuran benda, mengubah struktur molekul, menghancurkan medan pelindung apapun, menciptakan portal antar dimensi, telepati, dan juga telekinesis.

Dengan fakta tersebut, tak heran sekali lagi jika Galactus menempati posisi puncaknya ini. Itulah tadi pembahasan 5 villain Marvel ikonik dan berbahaya nya. Dari 5 ini, yang mana villain favorit kalian?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks