DCKomikMarvel

Superhero Mana yang Bisa Mabuk?

Para superhero memiliki tubuh super yang kuat, apakah ini berarti efek dari alkohol akan mempengaruhi metabolisme mereka? Bagi sebagian orang mungkin iya. Kita sering melihat Wolverine selalu memegang sebotol bir ditangannya, tapi 4 bir baru akan berefek bagi tubuh logan. hal ini akan berbeda jika Tony Stark (Ironman) yang meminumnya. 

Kekebalan alkohol dalam superhero sering dikaitkan dengan faktor penyembuhan super cepat atau metabolisme yang dipercepat. Hal ini menunjukkan bahwa ada beberapa superhero yang mungkin tidak bisa mabuk.

Jadi, inilah beberapa superhero yang bisa mabuk dan superhero yang tidak bisa mabuk.


Bisa Mabuk: Jessica Jones

Superhero yang bisa mabuk pertama adalah Jessica Jones. Dia minum cukup banyak alkohol setiap kali dia merasa ingin meminumnya. Seperti yang terlihat dalam seri Netflix, Jessica pulih dari efek alkohol dengan cepat, seperti ketika truk menabraknya dan dia pergi begitu saja tanpa cedera. Namun, Jessica tidak sepenuhnya kebal.

Dia mungkin tidak pingsan atau tersandung, tetapi dia menunjukkan tanda-tanda keracunan seperti perubahan emosi dan sering marah-marah. Baik di acara televisi maupun di komik, Jessica adalah seorang pecandu alkohol yang terkenal dan menggunakan minuman keras untuk mengatasi trauma. Dalam komik, dia hanya berhenti minum setelah kelahiran putrinya.


Tidak Bisa Mabuk: The Flash

The Flash merupakan tipikal superhero yang tidak bisa mabuk. Selain kecepatan supernya, kekuatan Barry Allen lainnya adalah metabolisme yang super cepat. Dia perlu makan makanan dalam jumlah besar agar dapat mengikuti kecepatan metabolismenya. 

Dalam The Flash Season 1 episode “Plastique,” Caitlin memberitahu Barry bahwa hypermetabolism-nya adalah penyebab dirinya tidak bisa mabuk dan merasakan efek dari alkohol.

Dalam episode Musim 4, “Girl’s Night Out,” Cisco menciptakan “ramuan khusus” yang berhasil membuat Barry mabuk. Meskipun komik tidak membahas secara luas tentang kemampuan khusus Barry ini, sebuah kompetisi minum Justice League mungkin akan menyenangkan untuk dibaca.


Bisa Mabuk: Deadpool

Superhero yang bisa mabuk selanjutnya adalah Deadpool. Kemampuan regeneratif Deadpool membuatnya hampir kebal terhadap sebagian besar racun, tetapi ia masih bisa merasakan beberapa efeknya. Sama halnya seperti Wolverine, dia butuh beberapa botol alkohol untuk membuatnya mabuk.

Dia bisa pulih dari penyakit atau cedera, seperti yang terlihat di film Deadpool dan sekuel terbarunya. Namun dia masih bisa merasa sakit akibat luka itu. Ini berarti butuh waktu lama baginya agar bisa merasakan mabuk meskipun itu tidak akan berlangsung lama, tetapi tetap dia masih bisa mabuk.


Tidak Bisa Mabuk: Captain America

Captain America termasuk kedalam superhero yang tidak bisa mabuk. Serum Super Soldier yang disuntikkan kedalam tubuh Steve Rogers tidak hanya merubah fisik dirinya, tapi juga metabolismenya.

Di Captain America: The First Avenger, Steve memberi tahu Peggy Carter bahwa metabolisme tubuhnya empat kali lebih cepat daripada rata-rata manusia. Ini berarti bahwa alkohon akan dengan sangat cepat diproses oleh tubuhnya sehingga membuat Captain tidak bisa mabuk.

Dalam komik Captain America Vol 4 # 27, karakter ini dengan tegas menyatakan bahwa dia tidak bisa mabuk meskipun Steve Rogers telah menikmati bir sesekali. Dan jika itu bisa membuatnya mabuk, dia mungkin tidak akan minum banyak karena sejarah keluarganya.

Ayah Steve, Joseph Rogers terkenal karena mabuk berat sehingga Steve mungkin tidak akan mengikuti jejak dari sang ayah.


Bisa Mabuk: Thor

Thor, sang dewa petir memiliki budaya minum di Asgard. Hampir seluruh penduduk Asgard pernah meminum alkohol, dan bahkan pelindung tahta kerajaan pun Valkyrie, pernah melakukannya.

Dalam Avengers: Age of Ultron, Thor meminum Asgardian Mead dengan Stan Lee dan Steve Rogers yang jauh lebih berefek padanya jika dibandingkan dengan minuman keras yang ada di bumi.

Thor mengatakan bahwa minumal alkohol ini sudah berumur seribu tahun yang disimpan dalam tong-tong yang dibangun dari rongsokan armada Brunhilde. Thor menambahkan bahwa minuman ini tidak dimaksudkan untuk manusia fana.

Para penduduk Asgardian seperti Valkyrie bisa mabuk. Dalam film Thor: Ragnarok, Valkyrie pertama kali terlihat tersandung dan jatuh karena mabuk. Kemudian dapat diasumsikan bahwa meskipun Thor merupakan seorang dewa, dia juga bisa mencapai tingkat mabuk.

Namun, hanya minuman yang berasal dari Asgard lah yang mampu membuatnya merasakan efek yang mirip dengan bir biasa yang terdapat di bumi manusia.


Jadi itulah beberapa superhero yang bisa mabuk dan superhero yang tidak bisa mabuk. Apakah salah satu karakter favorit kalian merupakan superhero yang bisa mabuk atau tidak? Beri tahu kami jawaban kalian di kolom komentar.

(Via Fandom)

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks