Beberapa tulisan Avatar gue sebelumnya, gue sudah membuatkan masing-masing lima (dari seri Avatar Aang dan Avatar Korra) karakter yang di kenal sangat cerdas di animasinya. Sekarang, gue bakalan coba gabungin sepuluh karakter yang gue tulis sebelumnya itu di kesempatan ini.
Kira-kira kalo di gabungin dua seri animasi ini. Siapa ya karakter yang paling cerdas dari karakter-karakter lainnya? Langsung aja kita mulai pembahasannya sekarang juga.
Contents Navigation
Karakter Avatar Yang Paling Cerdas
1. Sokka
Nama Sokka tetap bakalan ada dalam daftar paling atas karakter Avatar yang di kenal sangat cerdas. Karena emang di sepanjang kisahnya bersama tim Avatar. Dia ini adalah sosok leader, sekaligus orang yang hampir merencanakan apa yang harus mereka (tim Avatar) lakukan.
Hal paling keren yang Sokka lakukan adalah jelas membantu Ba Sing Se menyusun rencana penyerangan Negara Api saat peristiwa Gerhana Matahari Hitam. Kemudian juga adalah bagaimana dia mengorganisir Suki dan Toph untuk membuat armada pasukan Raja Phoenix Ozai tidak membakar kerajaan bumi.
Belum lagi kalo kita liat andil Sokka dalam peradaban dunia Avatar. Dengan ide-idenya, secara enggak langsung dunia Avatar, terutama era Aang perlahan mulai menuju ke arah yang lebih baik. Walaupun ya penemuan-penemuannya masih di gunakan sebagai alat tempur peperangan, sih.
2. Iknik Blackstone Varrick
Kalo kita tadi udah sedikit menyinggung beberapa penemuan yang di orbitkan Sokka. Jelas karakter selanjutnya yang punya karakter yang mirip-mirip Sokka adalah Varrick ini. Bedanya dengan Sokka, Varrick ini adalah seorang businessman. Yang artinya dia bisa membuat apapun sesuai kehendaknya.
Meski sudah di perkenalkan pada musim kedua animasinya. Justru kecerdasan dari sosok Varrick baru di perlihatkan pada musim keempatnya. Dimana dia membangun sebuah tenaga pemusnah yang memiliki daya hancur sangat besar.
Bermodalkan energi dari batang pohon di wilayah Rawa tempat para roh berdiam. Kekuatannya mampu memporak-porandakkan Republic City ketika penemuan ini di gunakan oleh Kuvira pada episode finale nya.
3. Hiroshi Sato
Kalo di daftar sebelumnya Varrick ada di bawah Hiroshi, sekarang giliran dia yang ada di bawah Varrick. Karena kalo gue hitung secara keseluruhan, karakter Varrick jauh lebih mendapat spotlight ketimbang ayah Asami ini. Yang hanya muncul total empat episode saja di animasi Avatar: The Legend of Korra.
Dia adalah pendiri dari perusahaan Future Industries yang berperan besar dalam mengubah peradaban di dunia Avatar pada masanya. Namun, kecerdasannya ini harus ternodai dengan keterlibatannya bersama kelompok Equalist pimpinan Amon.
Di bawah komandonya, Hiroshi membangun banyak Mecha Tank, Pesawat Capung yang di desain untuk berperang, dan lain-lain. Semuanya ia lakukan secara individu di laboratorium rahasianya yang terletak tidak dekat dari kediamannya dan Asami.
4. Azula
Kalo sebelumnya kita lebih banyak bahas karakter yang memang di kenal cerdas dan memiliki sebuah penemuan. Kali ini kita bakalan berfokus kepada karakter yang pintar dalam menyusun strategi melawan musuhnya. Salah satu karakter antagonis yang kita sangat kenal piawai dalam hal tersebut adalah Putri Azula, adik dari Pangeran Zuko ini.
Azula sebetulnya bisa sih di sejajarkan dengan Sokka dari segi penyusunan strategi. Namun yang membedakan kedua karakter ini adalah. Azula enggak banyak memberikan instruksi atau perintah kepada siapapun.
Dia lebih suka mengintimidasi siapapun yang ingin dia ajak kerjasama. Sehingga orang-orang yang dia dekati menjadi enggak punya pilihan lain selain menuruti kata-katanya itu.
5. Paman Iroh
Masih membahas karakter yang mampu menyusun strategi. Kali ini kita bakalan membahas si Naga dari Barat atau yang kerap di panggil Paman Iroh ini. Paman Iroh emang udah enggak diragukan lagi adalah salah satu karakter yang cerdas dan juga pintar. Tapi, kecerdasannya ini jarang sekali di perlihatkan di timeline animasi tersebut berjalan.
Tapi di masa lalu, dia adalah seorang pensiunan jenderal yang memimpin langsung penyerangan negara api ke berbagai wilayah di dunia Avatar. Kemudian mendekati finale seri Avatar: The Legend of Aang. Dia mengarahkan seluruh anggota White Lotus untuk membebaskan Ba Sing Se dari penjajahan yang di lakukan negara Api.
6. Unalaq
Kalo di bandingkan secara general, penggambaran karakter Unalaq ini agaknya mirip dengan Azula. Namun caranya lebih terlihat soft sehingga hampir orang-orang di sekitarnya enggak sadar kalo Unalaq ini sangat berbahaya.
Hasratnya yang ingin menjadi pemimpin Suku Air Utara membuat dia menyusun sebuah rencana yang berujung dengan pengusiran sang kakak (Tonraq). Selain itu, dia juga mempelajari Vaatu dan berencana menyatukan tubuh dengannya supaya bisa menjadi lebih kuat lagi.
7. King Bumi
Mungkin adanya Bumi di sini bikin list yang gue buat ini keliatan konyol. Tapi, gue punya alasan tersendiri kenapa Bumi, yang notabene adalah salah satu karakter ATLA yang rada sinting bisa masuk dalam daftar ini.
Ingat ketika Peristiwa Gerhana Matahari hitam? Sebelum Sokka dan Tim Avatar tau jika peristiwa ini bikin pengendali api lemah. Nampaknya Bumi ini sebenernya mungkin sudah tau sejak lama.
Itu kenapa ketika wilayahnya (Desa Omashu) di duduki Negara Api. Dia enggak mau melawan dan memilih menunggu momen yang tepat untuk menyerang balik mereka. Emang kocak sih, tapi bayaran serta pengorbanannya sangat beresiko kepada warganya.
8. Zuko
Sebagai orang yang pernah berambisi menjadi Raja Api, Zuko selalu punya cara untuk memburu Avatar pada saat dia belum tobat. Pengalamannya dalam memburu itu bahkan membuat instingnya benar-benar kuat. Sehingga dia bisa mudah menebak jika Avatar masih hidup setelah dia kalahkan di akhir musim kedua animasi tersebut.
Namun satu hal yang membuat kecerdasannya seperti tertutupi adalah emosi yang dia miliki. Sehingga sebagian dari tindakannya. Well, bisa gue bilang enggak dia ambil secara matang. Jadi ini sebabnya Zuko mendekati Azula dan Sokka, tapi enggak bisa menyamai keduanya dalam hal kecerdasan.
9. Asami Sato
Sepertinya, menaruh Asami di peringkat kesembilan bukan keputusan yang keliatan buruk, sih. Karena memang momen di mana kita melihat kecerdasan Asami sendiri baru muncul di musim ketiganya. Di musim pertama dan kedua, kita hanya memandang Asami sebagai sosok remaja perempuan yang benar-benar terlatih dan tidak manja meski berasal dari keluarga kaya raya.
Mulai di musim ketiganya, Asami benar-benar secara utuh mengelola dan terjun langsung dalam pembuatan berbagai produk perusahaan peninggalan ayahnya. Di musim keempat, Asami bahkan bersama Varrick dan sang ayah membuat robot menyerupai seekor nyamuk yang berfungsi melemahkan senjata pemusnah milik Kuvira.
10. Bataar Jr.
Anak tertua Suyin Beifong dan cucu Toph Beifong meneruskan jejak sang ayah yang merupakan seorang arsitektur di balik megahnya kota Zaofu. Di musim keempatnya, Bataar Jr. adalah orang yang menyelesaikan robot yang membawa senjata pemusnah hasil penemuan Varrick, yang menolak mengembangkan hasil penemuannya itu.
Dia juga memiliki keahlian untuk mengoperasikan berbagai alat-alat teknis. Sekaligus juga pandai dalam mengatur strategi. Momen ini terlihat ketika Bataar bersama dua pengawalnya berusaha mengalahkan Varrick dan Bolin, yang ingin mengkhianati Kuvira dan dirinya.
Itulah tadi sepuluh karakter dari masing-masing animasi Avatar Aang dan Avatar Korra yang di kenal memiliki kecerdasan yang amat tinggi. Dari sekian karakter yang sudah di sebutkan, mana yang paling kalian favoritkan?