Berita FilmMovie

Aktor Zombie Army of the Dead, Harus Belajar Dulu di “Sekolah Zombie”

Well, siapa yang menyangka? Ternyata menjadi zombie gak gampang.

Ternyata seluruh aktor yang menjadi zombie di film Army of the Dead harus belajar dulu di “sekolah zombie” loh.

Dan hal ini diungkapkan langsung oleh istri sutradara filmnya, Zack Snyder (Dawn of the Dead), Deborah Snyder baru-baru ini ketika diwawancarai oleh Boston Herlad. Maksud sekolah zombie disini, adalah tempat yang dibuat khusus oleh Zack dan Deborah, untuk melatih aktor untuk menjadi sosok zombie-nya.

Diajarkan Semuanya

Spesifiknya lagi menurut Deborah, di sekolah zombie ini, terdapat tim stunt mereka yang akan mengajarkan 200 aktor ekstra yang menjadi zombie-nya untuk bertingkah layaknya seperti zombie.

Mulai dari cara jalan, gerak tubuh, dan lain-lainnya. Hal ini mereka lakukan karena si suami-istri Snyder sadar banget kalau aktor-aktor ini memang gak pernah belajar cara-cara menjadi zombie-nya. Dan inisiatif ini tentunya merupakan inisiatif yang sangat keren dan logis.

Karena faktanya, berakting menjadi zombie, tidaklah semudah yang kita kira. Kalau kita sering saksikan di film atau serial televisi zombie, gerakan mereka harus benar-benar tepat timing dan semuanya. Jadi memang bukan main melambat-lambatkan diri dan mengeluarkan suara saja.

Seminar Zombie

Ie 37182 850x560 1
Zombie | Twitter

Nah khusus untuk kasus aktor zombie The Walking Dead seperti yang dilansir dari ScreenRant, aktor zombie-nya harus mengikuti “Seminar Zombie. Dan sama seperti sekolah zombie Snyder, aktor-aktor di seminarnya, akan diajarkan bagaimana cara-cara berjalan dan atribut-atribut menjadi zombie lainnya.

Dengan latihan-latihan yang diberikan ini, alhasil gak heran jika kemudian zombie-zombie yang ditampilkan, terlihat sangat menyeramkan dan meyakinkan banget. Dan karena terlihat meyakinkan tersebut itulah, akhirnya kita sebagai audiens juga menjadi asyik sendiri ketika menyaksikan film atau seri zombie-nya.

Nah yang gue penasaran nih, apakah ada sekolah zombie untuk aktor-aktor ini di negeri kita? Karena seperti kita tahu, dalam beberapa tahun belakangan, kita sudah melihat beberapa film zombie buatan negeri kita sendiri.

Dan bisa kita katakan aktor-aktor zombie negeri kita juga gak kalah keren dari Hollywood sana. Makanya gue penasaran, apakah di Indonesia memang ada sekolah zombie seperti milik Snyder ini? Bagi kamu yang mengetahui, silahkan berkomentar ya guys!

Sekarang, bagaimana nih pendapatmu dengan info keren sekolah zombie Army of the Dead ini?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks