DCKomikMovie

Asal Usul Corinthian The Sandman, Nightmare yang Suka Mencongkel Mata Manusia

Halo penggemar TV series kali ini kita akan membahas asal usul dan kekuatan Corinthian The Sandman, Nightmare yang suka mencongkel mata.

Corinthian merupakan Nightmare yang diciptakan oleh Dream, ia mempunyai tugas untuk menginspirasi manusia dengan perbuatan yang jahat, mimpi buruk, sekaligus menjadi cerminan gelap sisi manusia. Nah kali ini kita akan membahas asal usul dan kekuatan Corinthian The Sandman, Nightmare yang hobi mencongkel mata manusia.

Buat kalian yang belum tau The Sandman, merupakan serial televisi drama fantasi Amerika yang diangkat berdasarkan buku komik dengan judul yang sama. Komiknya ditulis oleh Neil Gaiman kemudian diterbitkan oleh DC Comics.

BACA JUGA:

Berikut Asal Usul dan Kekuatan Corinthian The Sandman

Penasaran bukan dari mana Corinthian berasal dan apa saja kemampuan yang ia miliki? Kalau begitu mari kita simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

1. Asal Usul Corinthian Nightmare

Asal Usul Corinthian Nightmare
Asal Usul Corinthian Nightmare | Netflix

Pertama kita akan membahas lebih dulu asal usul Corinthian, Jadi buat kalian yang belum tau karakter yang satu ini muncul pertama kami pada komik The Sandman #10 tahun 1989, ia merupakan bagian dari The Doll’s House dan juga ciptaan Dream.

Tapi Dream sempat menghancurkan Corinthian karena dianggap gagal. Walau begitu Dream sempat menciptakannya kembali dengan beberapa perubahan. Nah yang paling menariknya lagi Corinthian ini memiliki fisik sama seperti manusia pada umumnya, tapi ternyata ia tidak memiliki mata yang normal.

Matanya berisikan gigi yang utuh dan sangat banyak. Walau begitu ia bisa melihat melalui mulut yang ada di kedua matanya. Untuk menutupi matanya itu, Corinthian selalu menggunakan kacamata hitam.

2. Suka Mencongkel Mata Manusia

Suka Mencongkel Mata Manusia
Suka Mencongkel Mata Manusia | Netflix

Sebagai ciptaan Dream dan juga bagian dari The Doll’s House, tentunya Corinthian ini bukan sosok yang baik. Ia merupakan sosok yang kejam dan juga sadis, buktinya Corinthian suka sekali mencongkel mata manusia dan memakannya untuk mendapat pengetahuan soal segala sesuatu yang targetnya lihat.

Selain itu yang mengerikannya lagi, Corinthian bisa memegang mata manusia menggunakan mulut yang ada di matanya itu, untuk melihat hal terakhir yang orang tersebut lihat sebelum mereka mati.

3. Lebih Kuat dari Manusia Biasa

Lebih Kuat Dari Manusia Biasa
Lebih Kuat Dari Manusia Biasa | Netflix

Sebagai seorang Nightmare tentunya Corinthian ini jauh lebih kuat dari manusia biasa, ia lebih cepat dari manusia biasa, bahkan ia juga bisa melakukan perjalanan jarak pendek dengan singkat.

Selain itu ia juga hebat dalam melacak target yang ia cari. Nah karena kelebihannya itu tentunya Corinthian jauh lebih nyaman hidup di dunia nyata ketimbang di The Dreaming.

4. Takut Kepada Dream of The Endless

Takut Kepada Dream Of The Endless
Takut Kepada Dream Of The Endless | Netflix

Jadi menurut ceritanya Corinthian bosan dengan tugasnya menjadi seorang Nightmare. Karena itu ia memutuskan untuk pergi ke dunia nyata untuk menikmati sensasi membunuh manusia secara langsung.

Pada serial komiknya, Corinthian mulai memberontak kepada Dream pada abad ke-17. Ketika Corinthian mengetahui adanya Dream Vortex, ia pun mencoba bekerjasama dengannya untuk melawan Dream.

Namun sayangnya usaha tersebut gagal, lalu Corinthian pun tertangkap oleh Dream dan Dream pun menghancurkannya menjadi abu. Inilah yang menjadi alasan kenapa Corinthian takut kepada Dream.


Demikianlah asal usul dan kekuatan Corinthian The Sandman. Nah setelah membaca artikel ini dan mengetahui cerita soal Corinthian, kira-kira nih bagaimana menurut kalian soal karakter yang satu ini? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda.

Related Posts

No Content Available
Enable Notifications OK No thanks