Berita FilmMovie

Bioskop Keluarkan Peringatan Joker Bukan Tontonan Anak-anak

Joker dianggap akan membuat kericuhan saat penayangan perdananya. Banyak orang yang beranggapan bahwa film arahan Todd Phillips ini akan memicu kekerasan secara bekelanjutan.

Oleh karena itu, salah satu bioskop mengingatkan orang tua bahwa adaptasi karakter DC Comics ini memiliki rating Dewasa dan BUKAN TONTONAN ANAK-ANAK.

Alamo Dreafthouse, Omaha membagikan poster Joker dengan peringatan lewat halaman Facebook-nya. Mereka mengedit poster Joker dengan menuliskan ‘Rated R’ dari MPAA di tempat paling atas. Setelah itu, diberikan sedikit penjelasan mengapa film ini tidak cocok ditonton anak-anak.

Poster Peringatan Joker

Poster Peringatan Joker

“Parental Warning. (This is not a joke). Joker memiliki rating R (Dewasa) dan untuk alasan yang baik. Di dalamnya terdapat banya sekali bahasa kasar, kekerasan yang brutal dan nuansa buruk secara menyeluruh. Ini adalah penggambaran yang suram, gelap dan realistis, tentang seorang pria menjadi gila. Ini bukan untuk anak-anak, dan mereka tidak akan menyukainya.”

(There’s no Batman)

Sebelumnya, Alamo juga telah bekerja sama dengan polisi setempat untuk meningkatkan penjagaan di pekan pertama pembukaan Joker. Mereka tetap mengizinkan orang untuk melakukan cosplay dengan syarat harus mengikuti arahan dari keamanan setempat.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks