Captain America: Civil War sejalan dengan prediksi yang sudah kita duga, pemutaran perdananya berhasil menarik perhatian jutaan penonton di luar negeri. Setelah diedarkan ke 15 pasar internasional, film ini langsung meraup 14,9 juta dalar AS (Rp 196,4 miliar) di hari pertama perilisannya, sekaligus juga membuat film pertikaian dua kubu superhero ini menduduki puncak di box office berbagai negara.
Menurut prediksi yang disampaikan The Hollywood Reporter, film besutan Anthony dan Joe Russo ini akan mengantongi lebih dari 200 juta dolar AS pada hari Minggu ini, lima hari sebelum perilisannya di Amerika Serikat. Sampai saat ini, Civil War sudah menguasai 63 persen pasar luar negeri untuk pekan ini.
Di Korea Selatan (4,3 juta dolar AS), Filipina (1,5 jtua dolar AS) dan Hongkong (1,1 juta dolar AS), film ini berhasil memecahkan rekor pemutaran perdana terlaris ketiga dalam sejarah box office di masing-masing negara. Dan Civil War berhasil mencapai pendapatan perdana tertinggi sepanjang 2016 di Perancis, yaitu sebesar 2,4 juta dolar AS.
Dengan konten dan teknologi yang lebih menawan, Civil War terbukti mampu menarik penonton lebih banyak dari dua film Captain America sebelumnya. Di Perancis, Civil War mampu meraup 167 persen lebih besar dari Winter Soldier dan bahkan 323 persen di Korea Selatan.
Masih dibintangi aktor/aktris Avengers, film ini menceritakan perpecahan Avengers yang menjadikannya dua kubu yang di pimpin oleh Captain America (Chris Evans) yang tidak ingin mengikuti pemerintah dan Iron Man (Robert Downey Jr.) yang pro terhadap pemerintah.
Sebastian Stan, Scarlet Johansson, Anthony Mackie, Don Cheadle, Chadwick Boseman, Emily VanCamp, Frank Grillo, Martin Freeman, William Hurt and Daniel Bruhl, juga memainkan peran penting dalam Captain America: Civil War. Namun Ada juga beberapa karakter superhero Avengers yang absen dari film in, seperti Hulk dan Thor. Keseruan pertarungan antar superhero Marvel ini sudah dapat disaksikan di bioskop Indonesia mulai 27 April lalu.