Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMCUMovie

Chris Evans Sudah Kangen Ingin Perankan Captain America Lagi

Sudah setahun lebih sejak Captain America mengakhiri perjalanannya di MCU lewat film Avengers: Endgame. Dan sekarang Chris Evans mengaku bahwa ia sudah merindukan untuk bisa memerankan karakter ikonik itu lagi.

Chris Evans memulai debutnya sebagai Steve Rogers di MCU pada tahun 2011 dalam film Captain America: The First Avenger. Sejak saat itu dia sudah menjadi aktor utama dalam franchise superhero Marvel ini bersama dengan Robert Downey Jr, Scarlett Johansson, Chris Hemsworth, Jeremy Renner, dan Mark Ruffalo.

Cerita Infinity Saga berakhir dengan Avengers: Endgame dan MCU memulai babak baru dengan Phase 4. Selain mengakhiri Infinity Saga, kisah ini juga mengakhiri beberapa cerita dari para anggota Avengers. Termasuk salah satunya adalah Captain America.

Kisah Awal Chris Evans Yang Menolak Peran Captain America

Chris Evans Captain America
Captain America di Avengers: Age Of Ultron | Marvel Studios

Bukan rahasia lagi bahwa Chris Evans awalnya tidak menginginkan peran itu. Dia bahkan menolaknya beberapa kali meskipun Marvel Studios menjelaskan bahwa mereka hanya menginginkannya untuk peran itu. Evans tidak ingin menandatangani kontrak untuk banyak film, terutama setelah pengalamannya dengan film Fox/Marvel seperti Fantastic Four.

Setelah berbicara dengan ibunya dan mendapat saran dari Downey, Evans akhirnya yakin untuk mengambil peran itu. Dia juga mengungkapkan bahwa semua ketakutannya tidak pernah terjadi dan langsung suka memainkan peran itu.

Setelah secara resmi pensiun sebagai Captain America dan menyerahkan tamengnya kepada Sam Wilson, aktor itu dengan terang-terangan mengungkapkan bahwa dia sudah mulai merindukannya.

Chris Evans Rindu Perannya Sebagai Captain America

Chris Evans Endgame
Chris Evans Endgame | Marvel Studios

Saat berbicara dengan Backstage tentang karir dan hasratnya untuk berakting, Chris langsung mengenang waktunya saat berperan sebagai Captain America. Dia menekankan kembali betapa ia sangat menyukai pengalaman kerjanya selama sembilan tahun dengan Marvel Studios. Evans juga menambahkan bahwa sudah merindukan untuk bisa memerankan karakter itu lagi.

“Saya benar-benar merindukan waktu saya dengan Marvel dan saya bahkan sudah merindukannya. Akan tetapi tidak dapat disangkal bahwa sangat menyenangkan memiliki kebebasan penuh untuk mengejar apa pun yang saya inginkan kedepannya”.

Apakah kalian khususnya para penggemar MCU juga merindukan aksi Chris Evans sebagai Captain America di MCU? Mungkin suatu saat kita bisa melihat aksi Evans lagi di film-film MCU masa depan, walaupun hanya sebagai nostalgia belaka.

Related Posts

1 of 212
Enable Notifications OK No thanks