Komedian kulit hitam legendaris, Chris Rock, ternyata hampir main dalam film Superman loh! Siapa sih yang gak kenal dengan nama dan sosok Chris Rock? Ya, sosok komedian yang kini sudah 56 tahun ini, masihlah terngiang di seluruh benak kita hingga detik ini.
Tentunya yang membuatnya masih begitu terkenal, adalah perannya sebagai Kurt McKenzie dalam seri film komedi konyol Grown Ups. Juga, ia kita kenal sebagai pengisi suara karakter Zebra, Marty, dalam franchise animasi, Madagascar.
Penampilan teranyarnya, adalah memerankan Detektif Ezeikel Banks dalam Spiral: The Book of Saw (2021), yang mana penampilan non komediknya ini, mendapatkan cukup banyak pujian. Nah bisa jadi karena melihat potensinya yang keren sebagai aktor mumpuni ini, maka Rock pun hampir main dalam film Superman.
Memerankan Jimmy Olsen

Ya, kamu gak salah baca. Melansir sesi wawancara meja bundar Yahoo! Entertainment baru-baru ini, Chris Rock mengkonfirmasikan hal tersebut. Menurutnya, ia sekitar 20 tahun lalu, sudah mendapatkan lampu hijau untuk terlibat dalam proyek film Superman.
20 tahun lalu? Apakah maksudnya proyek Superman Nicolas Cage (Con Air) yang batal itu? Yap tepat sekali. Rock kala itu sudah resmi ditunjuk untuk memerankan Jimmy Olsen. Jimmy Olsen seperti kita ketahui, adalah karakter komik legendaris komik Superman.
Ia adalah fotografer dan satu tempat kerja dengan Clark Kent aka Superman, Daily Planet. Rock bahkan mengatakan kalau ia sudah sampai tahapan fitting kostum. Ia juga sudah akrab dengan konseptor sekaligus sutradaranya, Tim Burton (Beetlejuice).
Namun seperti kita tahu, proyek Superman yang bertajuk Superman Lives ini, batal total. Alhasil, Chris Rock pun gagal untuk mendapatkan proyek film superhero pertamanya. Dan tentunya kesedihan dan penyesalan ini sangat wajar. Ya, siapa sih yang gak sedih ketika sudah mau jadi, eh malah batal.
Tapi faktanya, bukan Chris Rock saja kok yang kena imbas proyek Superman Lives ini. Toh Nic Cage yang menjadi Supes-nya pun, menjadi batal juga bukan? Oke deh mari sekarang kita doakan saja semoga ke depannya, walau sudah tua usianya, masih bisa untuk mendapatkan proyek superhero-nya.