Darkseid Buat Superman Bertekuk Lutut Dalam Clip Terbaru Justice League Zack Snyder

Granny Goodness Justice League

Darkseid | HBO Max

Menjelang perilisannya yang sudah semakin dekat, clip terbaru dari Justice League Zack Snyder sedang gencar-gencarnya beredar di internet.

Setelah sebelumnya Zack Snyder membagikan clip terbaru yang berfokus pada Superman, Flash dan anggota Justice League yang lian. Kali ini sebuah clip terbaru menyoroti villain abadi Justice League, yaitu Darkseid.

Tampilan Darkseid Dalam Clip Terbaru Justice League Snyder Cut

Invasi Darkseid ke Bumi akhirnya di tampilkan dalam clip terbaru yang bisa kalian lihat di bawah ini. Clip tersebut dibagikan oleh Crisis On Infinite Universe dan menampilkan banyak adegan yang penuh aksi.

Salah satunya adalah Superman yang sedang berlutut sembari diiringi oleh suara mengerikan dari Darkseid. Sang penguasa Apokolips tersebut mengatakan bahwa ia akan membawa kehancuran ke Bumi.

Justice League Zack Snyder

Justice League Zack Snyder sudah dipastikan akan sangat berbeda dari yang rilis tahun 2017 lalu. Selain akan menggunakan rated-R, film ini juga memiliki durasi yang jauh lebih panjang, yaitu selama 4 jam.

Poster Justice League Zack Snyder | Twitter

Joker, Deathstroke, Martian Manhunter dan karakter baru lainnya juga akan muncul untuk memeriahkan Justice League mendatang. Jadi pastikan kalian tidak ketinggalan untuk menonton film ini di HBO Max pada tanggal 18 Maret nanti.


Gimana nih pendapat kalian dengan clip terbaru Justice League Zack Snyder? Komen di bawah ya.

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda atau instal aplikasinya di playstore agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Exit mobile version