MovieDrakorDramaMovie ListTV

7 Film dan Drama Korea yang Pernah Diperankan Lee Sun-Kyun

Rekomendasi film dan drakor yang pernah diperankan oleh Lee Sun-Kyun. Ingin tau film dan drama apa saja yang akan kita bahas? Cek disini.

Lee Sun-Kyun adalah sosok aktor yang sangat berbakat yang mengawali karirnya di dunia teater pada tahun 2001. Ia melakukan terobosan pada karirnya dengan terjun ke dalam industri film dan drama yang hingga saat ini Lee Sun-Kyun telah memerankan banyak sekali peran dalam film maupun di dalam drama Korea. Oleh karena itu kali ini kita akan membahas film dan drakor yang diperankan Lee Sun-Kyun.

Meskipun memiliki kehidupan berkeluarga yang berbahagia serta karir yang cemerlang, Lee Sun-Kyun harus terseret dalam skandal penggunaan obat-obatan terlarang pada tahun 2023. Hal ini membuatnya mengakhiri hidupnya pada 27 Desember 2023 lalu.

BACA JUGA:

Berikut Film dan Drakor yang Pernah Dibintangi Lee Sun-Kyun

Di bawah ini adalah daftar film dan drama Korea yang dibintangi oleh Lee Sun-Kyun.

1. Coffee Prince

Coffee-prince
Coffee-prince | Munhwa Broadcasting Corporation

Dalam drama ini, Lee Sun-Kyun berperan sebagai Choi Han-Gyeol yang digambarkan sebagai seorang pria yang merupakan ahli waris dari sebuah perusahaan kopi. Diceritakan bahwa Choi Han-Gyeol terpaksa mempekerjakan Go Eun-Chan, seorang wanita yang memiliki sifat tomboy untuk berpura-pura menjadi kekasihnya karena suatu alasan.

2. Golden Time

Golden-time | film dan drakor Lee Sun-Kyun
Golden-time | MBC

Drama ini bercerita tentang kehidupan seorang dokter yang bertugas di unit gawat darurat bernama Lee Min-Woo yang diperankan oleh Lee Sun-Kyun. Berkisah tentang keseharian yang di alami para dokter dan perawat di unit IGD sebuah rumah sakit yang penuh dengan tekanan atas pekerjaan mereka.

Drama ini memberikan pandangan yang berbeda tentang kehidupan para petugas medis saat mereka menjalani tugas mereka. Bercerita tentang hubungan romantis antara dokter dan perawat serta menyoroti kehidupan pribadi dari sang tokoh utama serta bagaimana mereka menghadapi stres di tempat kerja mereka.

3. All About My Wife

All-about-my-wife
All-about-my-wife

Drama ini bercerita tentang sebuah rumah tangga yang sudah berada di ambang kejenuhan. Doo Hyun dan Jung In merupakan pasangan suami istri yang telah menikah selama tujuh tahun lamanya. Jung In adalah sosok istri yang sangat cantik juga sangat pandai memasak. Namun meski seperti itu, Doo Hyun merasa frustasi dan stres dengan keluhan-keluhan serta komplain dari istrinya tersebut.

Suatu hari perusahaan Doo Hyun memintanya untuk melakukan pindah tugas, Doo Hyun pun merasa bahwa ini adalah sebuah kesempatan dan waktu yang tepat untuk pergi dari istrinya. Namun ternyata sang istri, Jung In meminta ikut bersamanya.

Takut jika harus meminta untuk bercerai, Doo Hyun pun merekrut tetangganya yang bernama Sung Ki untuk merayu Jung In agar pergi dari dirinya.

4. Parasite

Parasite | film dan drakor Lee Sun-Kyun
Parasite | Barunson E&A

Bercerita tentang seorang pemuda bernama Kim Gi-Woo yang berasal dari sebuah keluarga kurang mampu yang mendapat sebuah kesempatan menjadi seorang guru les privat dari seorang putri dari sebuah keluarga yang sangat kaya raya setelah temannya pergi untuk belajar keluar negeri.

Memanfaatkan kesempatan, Kim Gin-Woo berusaha memasukkan seluruh keluarganya agar bekerja untuk keluarga Park tanpa sepengetahuan keluarga Park itu sendiri. Saat keluarga Kim Gi-Woo mulai hidup dengan keluarga Park, tindakan mereka ternyata menimbulkan sebuah konsekuensi yang sangat rumit dan tidak terduga.

5. Payback

Payback | film dan drakor Lee Sun-Kyun
Payback | Red Nine Pictures

Drakor selanjutnya adalah Payback. Drama ini merupakan sebuah drama Korea sukses terakhir yang di perankan oleh Lee Sun-Kyun sebelum kematiannya. Payback bercerita tentang sebuah balas dendam dari sebuah kelompok yang menolak menerima ketidakadilan yang dilakukan oleh pihak berwenang kepada mereka.

Eun Yong yang merupakan seorang pedagang uang memimpin mereka melakukan perlawanan untuk melawan kartel yang menggunakan kekuatan hukum dengan sewenang-wenang.

6. A Hard Day

A-hard-day | film dan drakor Lee Sun-Kyun
A-hard-day | AD406, Dasepo Club

A Hard Day merupakan sebuah film yang mengusung genre thriller aksi. Film ini bercerita tentang sosok Ko Gun-Su yang digambarkan sebagai sosok yang sangat misterius dan penuh teka teki. Ko Gun-Su adalah sosok pria yang terjebak dalam sebuah kasus korupsi dan pembunuhan setelah sebuah insiden kecelakaan tabrak lari terjadi.

7. Helpless

Helpless
Helpless | Filament Pictures

Drama ini bercerita tentang Mun Ho dan Seon Yeong yang merupakan pasangan yang akan segera menikah. Suatu hari saat mereka sedang melakukan perjalanan menuju sebuah pertemuan dengan orang tua Mun Ho, mereka memutuskan untuk beristirahat sejenak di sebuah rest area.

Saat Mun Ho kembali ke dalam mobil, dia menemukan bahwa pintu mobilnya terbuka lebar di tengah guyuran hujan deras dan tunangannya telah menghilang tanpa jejak. Ponsel tunangannya mati serta yang ditemukannya hanyalah jepit rambut di kamar mandi.

Mun Ho kembali ke apartemennya untuk mencari tunangannya dan menemukan bahwa apartemennya kosong. Saat mencoba menyelidiki lebih dalam. Mun Ho menyadari bahwa sosok wanita yang sangat dicintainya itu sangatlah berbeda dari yang dia kira.

Mun Ho pun meminta tolong kepada sepupunya yang merupakan seorang mantan detektif bernama Jong Geun untuk menyelidiki kasus ini. Mereka pun menyelidiki kasus ini dan sedikit demi sedikit menemukan potongan puzzle yang sangat menakutkan.


Demikianlah film dan drakor yang pernah dibintangi oleh Lee Sun-Kyun. Setelah melihat daftarnya, film dan drama mana nih yang pernah kamu tonton? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks