AnimasiMovieMovie List

Menjadi Pengendali Udara Terakhir, Inilah Fakta Aang di Avatar: The Legend of Aang

Menjadi pengendali udara terakhir, berikut adalah fakta Aang dalam serial Avatar: The Legend of Aang yang mungkin belum kalian ketahui.

Menjadi tokoh utama, Aang jelas memikul beban yang begitu besar. Sebagai seorang Avatar, tugasnya sebagai penjaga perdamaian dunia begitu berat di tengah situasi perang yang sedang berkecamuk.

Pada kesempatan kali ini, Dafunda akan menjelaskan berbagai fakta mengenai Avatar Aang, tokoh utama dalam serialnya sendiri (Avatar: The Legend of Aang). Tanpa menunggu lama lagi, berikut pembahasan selengkapnya.

Fakta Avatar Aang

1. Lahir Tepat Setelah Kematian Avatar Roku

fakta avatar aang
Bayi Aang | Screenrant

Dalam book: Fire episode ke-6, Avatar Roku yang sedang menghentikan erupsi gunung berapi di tempat tinggalnya tidak berhasil selamat. Roku bersama naganya (Fang) mati dalam bencana gunung berapi. Sementara keluarga dan warga lainnya berhasil selamat.

Tepat setelah kematian Roku, Aang lahir di dunia Avatar. Berdasarkan wikia, Aang lahir pada tahun 12 BG. Selama masa kecilnya, Aang dibesarkan di kuil udara bagian selatan dan berkawan akrab dengan Biksu Gyatso yang nantinya akan menjadi mentor bagi Aang.

2. Menguasai Pengendalian Udara di Usia Kanak-kanak

Avatar Aang Air Scooter
Avatar Aang Air Scooter | Nickelodeon

Sebagai penduduk kuil udara, anak-anak disana tentu dilatih pengendalian udara. Tapi Aang begitu istimewa. Di usianya yang menginjak 6 tahun, pengendalian udaranya jauh lebih baik dibanding anak-anak yang lain.

Aang bahkan berhasil melampaui kemampuan para guru pengendali udara lainnya saat usianya masih 10 tahun. Hal itu membuat Aang diberi kepercayaan menjadi guru pengendali udara dan mendapat tato panahnya di usia 12 tahun.

3. Mengetahui Identitas Avatarnya di Usia Yang Prematur

Diberi Tahu Identitas Avatar Di Usia Yang Prematur
Diberi Tahu Identitas Avatar Di Usia Yang Prematur | Nickelodeon

Seharusnya, status Avatar baru akan diberitahu jika anak yang terpilih sudah berusia 16 tahun. Namun, para biksu di Kuil Udara memberitahu Aang di saat usianya masih 12 tahun. Usia yang masih sangat muda.

Hal tersebut mereka lakukan karena ketakutan mereka akan perang yang sebentar lagi berkecamuk. Maka dari itu, mereka mau tidak mau harus segera memberitahu status Avatar dari Aang sebelum perang terjadi.

4. Menjadi Pengendali Udara Terakhir

Pengendali Udara Sudah Dihabisi Saat Aang Menghilang | Nickelodeon
Pengendali Udara Sudah Dihabisi Saat Aang Menghilang | Nickelodeon

Karena diberitahu di usia yang begitu muda, Aang begitu merasa terbebani dengan statusnya sebagai seorang Avatar. Dia tidak tahu apa yang harus dia lakukan yang akhirnya membuat dia kabur dari Kuil Udara.

Saat kabur dari Kuil Udara, Aang tenggelam dalam lautan dan membuat dirinya bersama Appa (bison terbang Aang) membeku dalam es selama 100 tahun. Selama masa itu, pengendali udara telah dihabisi oleh pengendali api dan saat ini hanya menyisakan Aang sendiri.

5. Berhasil Menghentikan Perang Dan Menyatukan Dunia

Berhasil menghentikan perang dan mewujudkan perdamaian | Nickelodeon
Berhasil menghentikan perang dan mewujudkan perdamaian | Nickelodeon

Selama perjalanannya, Aang bertemu banyak sekutu dari berbagai suku dan negara. Terutama ketiga teman yang selalu menemaninya (Katara, Sokka, dan Toph). Kemudian anggota mereka bertambah saat Zuko berbalik menjadi kawan bagi Aang.

Di akhir serialnya, Aang mampu mengalahkan Ozai dan mewujudkan perdamaian yang sudah lama diimpikan seluruh dunia. Dengan Zuko yang mengambil alih tahta, Aang dan kawan-kawan membuat sebuah kota dimana setiap warga dari berbagai dunia mampu hidup berdampingan (Kota Republik di serial Avatar Korra).


Nah, itu tadi 5 fakta dari Aang, Avatar sekaligus pengendali udara terakhir yang berasal dari Kuil Udara. Jika ada fakta lainnya yang terlewatkan komen di bawah ya.

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda atau instal aplikasinya di playstore agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks