Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMovie

Fantastic Beasts 3 Bakal Syuting Minggu Depan

Spinoff dari franchise Harry Potter, Film Fantastic Beasts 3 yang dibintangi oleh Eddie Redmayne dijadwalkan mulai syuitng pada 18 Maret 2020.

Sangat sedikit informasi yang diketahui tentang alur film selain dari peristiwa film ketiga ini akan berlangsung di Rio de Janeiro, Brasil. Jessica Williams yang berperan sebagai Profesor Eulalie “Lally” Hicks, akan memiliki peran yang lebih signifikan dalam film ketiga.

Fantastic Beast

fantastic beasts comic-con trailer poster
Fantastic Beast | Warner Bros

Fantastic Beasts bercerita tentang petualangan Newt Scamander, yang diperankan oleh Eddie Redmayne. Dalam petualangannya ini ia banyak menjumpai makhluk ajaib luar biasa dan telah bersumpah untuk melindunginya.

Franchise ini berfungsi sebagai seri prekuel dari buku-buku Harry Potter. Fantastic Beasts dan Where to Find Them di tahun 1920-an bertalar di New York City dan Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald berlokasi di Eropa.

Film-film tersebut juga dibintangi Johnny Depp, Katherine Waterston, Jude Law, Ezra Miller, dan Dan Fogler. David Yates selaku sutradara di dua film sebelumnya akan kembali mengarahkan film ketiga ini.

Fantastic Beast 3 Bakal Segera Memulai Syuting

Fantastic Beasts The Crimes Of Grindelwald Final Trailer
Fantastic Beasts The Crimes Of Grindelwald | Warner Bros

Sekarang, petualangan selanjutnya dari Fantastic Beasts akan dimulai. Sebuah berita terbaru datang dari reporter film Variety, Justin Kroll yang memposting di akun Twitter pribadinya. Menurut sumbernya, Warner Bros telah memberi Fantastic Beast 3 lampu hijau untuk mulai produksi.

Film ini seharusnya sudah syuting pada Juli 2019 lalu. Akan tetapi produser memutuskan untuk mengambil waktu persiapan yang lebih lama sebelum akhirnya mulai syuting.

Penulis Harry Potter, JK Rowling saat ini sedang menulis naskah untuk Fantastic Beasts 3 bersama Steve Kloves, yang sebelumnya telah menulis tujuh dari delapan film Harry Potter.

Film ini akan menjadi kisah kesebelas dalam franchise sinematik Harry Potter dan yang ketiga dalam kisah Fantastic Beasts. Fantastic Beast 3 dijadwalkan rilis pada 12 November 2021.

Related Posts

1 of 134
Enable Notifications OK No thanks