Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
MovieBerita FilmMovie List

9 Film Horor Terbaru yang Tayang November 2024

Berikut adalah 9 film horor terbaru yang tayang di sepanjang bulan November 2024. Didominasi oleh horor lokal.

Film horor tetap menjadi salah satu genre yang populer di kalangan banyak orang, termasuk di Indonesia. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika setiap bulannya selalu ada film horor terbaru yang tayang di bioskop atau platform streaming, termasuk pada November 2024 ini.

Film Horor Terbaru November 2024

1. Bhool Bhulaiya 3 – 1 November 2024

9 Film Horor Terbaru yang Tayang November 2024
Bhool Bhulaiyaa 3

Ini adalah franchise film horor India yang sangat terkenal dan telah mendapatkan pujian kritis sejak pertama kali rilis pada tahun 2007. Meskipun sekuelnya memerlukan waktu hampir 15 tahun untuk rilis, Bhool Bhulaiya 2 berhasil menjadi salah satu film horor komedi yang paling banyak ditonton di India.

Saat ini “Bhool Bhulaiya 3” mengisahkan tentang Rooh Baba yang kembali menjelajahi sebuah mansion berhantu di Kolkata. Di tempat itu, ia berhadapan dengan dua roh yang penuh dendam yang masing-masing mengaku sebagai Manjulika. Apakah Rooh Baba bisa mengungkap misteri dan melepaskan kedua roh tersebut sebelum mereka menimbulkan bahaya bagi orang-orang yang tidak bersalah?

Film ini sudah bisa kamu saksikan di bioskop Indonesia sejak 1 November 2024.

2. Santet Segoro Pitu – 7 November 2024

Santet Segoro Pitu
Image: Hitmaker Studios

Film horor terbaru November 2024 selanjutnya datang dari lokal. Santet Segoro Pitu bercerita tentang perjuangan seorang pemuda bernama Andri yang berusaha mengungkap siapa yang bertanggung jawab atas santet yang menyerang keluarganya. Terinspirasi dari thread viral Betz Illustration, Santet Segoro Pitu menampilkan para aktor terkenal seperti Ari Irham, Sandrinna Michelle, Christian Sugiono, dan Sara Wijayanto.

Tommy Dewo, yang sebelumnya pernah mengerjakan serial Paradise Garden (2021), menjadi sutradara dalam film ini. Film ini akan tayang di bioskop mulai 7 November 2024.

3. Danyang: Mahar Tukar Nyawa – 7 November 2024

Cinema 21/YouTube

Bercerita tentang Galang, seorang pria yang berani bersekutu dengan iblis demi mencapai kekayaan. Keputusan nekat ini muncul setelah ia ditolak oleh wanita yang dicintainya, yang tidak mau bersamanya karena latar belakang keluarganya yang kurang mampu.

Diperankan oleh Bhisma Mulia, Sahila Hisyam, Wulan Guritno, Mathias Muchus, Agla Artalidia, dan Weda Nanda, Danyang: Mahar Tukar Nyawa disutradarai oleh Faozan Rizal, yang sebelumnya dikenal lewat karya-karyanya seperti Say I Love You (2019) dan Anak Garuda (2020). Film ini sudah kamu bisa saksikan di bioskop pada 7 November 2024.

4. Heretic – 8 November 2024

9 Film Horor Terbaru yang Tayang November 2024
Image: A24

Film horor terbaru yang tayang di bulan November 2024 selanjutnya datang dari garapan studio A24. Heretic mengisahkan tentang Suster Barnes dan Suster Paxton, keduanya merupakan misionaris dari Church of Jesus Christ of Latter-day Saints, berusaha menjalankan misi mereka untuk mengubah keyakinan seseorang menjadi Kristen di sebuah kota kecil.

Suatu ketika, mereka mengunjungi seorang pria bernama Mr. Reed. Segalanya tampak berjalan lancar pada awalnya, tanpa mereka menyadari bahwa Reed sebenarnya adalah sosok yang menakutkan.

Reed kemudian memenjarakan mereka berdua di rumahnya. Selain itu, dia juga menyiksa mereka secara fisik dan mental dengan mengajukan pertanyaan serta mengadakan permainan yang menakutkan. Film Heretic sendiri telah tayang perdana di Toronto International Film Festival 2024 sebelum akhirnya kini bisa kamu saksikan di bioskop pada 8 November 2024.

5. Wanita Ahli Neraka – 14 November 2024

Wanita Ahli Neraka
Image: Visinema

Selanjutnya ada Wanita Ahli Neraka yang akan tayang di bioskop pada 14 November 2024. Film ini mengikuti kehidupan Farah (Febby Rastanty) dan suaminya, Wahab (Oka Antara).

Farah adalah seorang santriwati yang awalnya menjalani kehidupan rumah tangga yang tampak penuh berkah. Namun, di balik kebahagiaan tersebut, terdapat rahasia gelap yang perlahan-lahan menghancurkan jiwa Farah.

Ia tiba-tiba kehilangan kendali atas tubuhnya dan kerasukan oleh kekuatan gelap yang mengerikan, yang mengubah perilakunya menjadi tidak biasa. Perubahan menakutkan pada diri Farah ini menjadi teror bagi orang-orang di sekitarnya, membuat mereka merasa ketakutan.

6. Petak Umpet – 21 November 2024

9 Film Horor Terbaru yang Tayang November 2024
Image: Paw Pictures

Film ini bercerita tentang dua kakak beradik yang sedang bermain petak umpet, tetapi permainan itu berakhir tragis ketika sang adik menghilang. Banyak orang meyakini bahwa kepergian adik tersebut karena ulah hantu Wewe Gombel, sosok mistis yang terkenal karena kebiasaannya menculik anak-anak.

Dengan atmosfer yang mencekam dan misteri yang mendalam, Petak Umpet mengangkat legenda urban Wewe Gombel ke layar lebar, menawarkan pengalaman ketegangan dan horor yang kental dengan nuansa Indonesia. Petak Umpet sudah bisa kamu saksikan di bioskop mulai tanggal 21 November 2024.

7. Infernal – 25 November 2024

Grime House Films/YouTube

Selanjutnya ada Infernal. Film ini mencertiakan empat sahabat yang selalu bersama-sama bercita-cita untuk memiliki masa depan yang lebih baik. Mereka tinggal di sebuah kota yang suram dan kacau.

Mereka membuat kesepakatan gelap dengan iblis demi mengubah nasib mereka. Perjanjian yang menyedihkan ini membawa mereka ke dalam ikatan jahat di mana mereka harus menyerahkan jiwa mereka sebagai balasan atas keinginan terpendam mereka.

Ketika mereka menolak, iblis memberikan tugas yang sangat sulit: memecahkan teka-teki misterius dalam waktu 24 jam, atau mereka akan menghadapi kutukan selamanya.

Infernal mungkin adalah film paling aneh dan menghibur yang akan kamu saksikan tahun ini. Film ini menggabungkan elemen monster heavy metal dengan horor undead, menciptakan pengalaman unik yang mengaitkan salah satu genre musik rock paling terkenal dari tahun 1960-an dan 1970-an.

Film ini mulai tayang di bioskop pada 25 November 2024, namun masih belum ada informasi detail apakah akan tayang di bioskop Indonesia juga.

8. Guna-Guna Istri Muda – 28 November 2024

9 Film Horor Terbaru yang Tayang November 2024
Image: Falcon Pictures

Film horor terbaru yang akan tayang November 2024 selanjutnya adalah remake dari Guna-Guna Istri Muda. Ini adalah versi baru dari film yang rilis pada tahun 1977 dan bercerita tentang Angel (Carissa Perusset). Angel adalah seorang istri muda yang memanfaatkan ilmu hitam untuk merusak pernikahan antara Burhan (Anjasmara) dan Vivian (Lulu Tobing).

Ketika Angel menjalin kerja sama dengan seorang dukun, situasi menjadi semakin pelik karena dia berusaha memastikan bahwa Burhan sepenuhnya menjadi miliknya. Film ini sudah bisa kamu saksikan pada 28 November 2024.

9. He Never Left – 29 November 2024

He Never Left
Image: Screen Rant

He Never Left adalah film horor slasher yang akan tayang di akhir November 2024. Film ini berfokus pada seorang buronan federal dan kekasihnya yang terjebak di sebuah motel tua.

Setelah mendengar suara-suara aneh dari kamar sebelah, mereka pun menjadi sasaran seorang pembunuh kejam yang dikenal dengan nama Pale Face. Sosok Pale Face ini telah menjadi momok bagi komunitas setempat selama bertahun-tahun. Selain tayang di bioskop, film ini juga akan tayang di platform streaming Paramount+.

Related Posts

1 of 84