Film IndonesiaMovieMovie List

8 Film Indonesia Terbaru yang Tayang di Bioskop Juli 2024

Berikut adalah daftar film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop pada bulan Juli 2024. Jangan lupa catat tanggalnya, ya!

Mendekati akhir bulan Juni, berbagai film Indonesia terbaru siap tayang di bioskop selama bulan Juli 2024. Pada Juli nanti, film Indonesia akan menyajikan berbagai variasi genre, ada horor, komedi, hingga drama romantis.

Berikut adalah beberapa film terbaru Indonesia yang akan tayang di bioskop pada bulan Juli 2024.

Film Indonesia Terbaru di Bioskop Juli 2024

1. Sekawan Limo – 4 Juli 2024

Film Indonesia Terbaru di Bioskop Juli 2024
Image: Starvision

Awal Juli kita akan disuguhkan film komedi horor garapan Bayu Skak yang berjudul Sekawan Limo. Film ini mengisahkan tentang sekelompok teman yang melakukan pendakian ke Gunung Madyopuro. Mereka terdiri dari Bagas (Bayu Skak), Lenni (Nadya Arina), Dicky (Firza Valaza), Juna (Benidictus Siregar), dan Andrew (Indra Pramujito).

Ketika mereka sedang melakukan pendakian, mereka melanggar sebuah mitos yang mengatakan bahwa jumlah anggota rombongan harus genap dan tidak boleh menoleh ke belakang, jika tidak, makhluk ghaib akan menghantui mereka.

Selama perjalanan mereka, mereka terus menghadapi kejadian-kejadian supranatural yang mengganggu mereka, dan pada akhirnya mereka menyadari bahwa di antara kelima mereka ada seseorang yang bukan manusia.

2. Janji Darah – 4 Juli 2024

Janji-darah
Image: Max Pictures

Film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop pada bulan Juli 2024 selanjutnya ialah film horor Janji Draha.

Janji Darah mengisahkan tentang kehidupan bahagia pasangan muda, Sheren (Natasha Wilona) dan Rayhan (Emir Mahira). Setelah satu tahun menikah, Sheren akhirnya hamil. Namun, ketenangan rumah mereka mulai terganggu oleh kehadiran makhluk halus yang menyeramkan.

Meskipun Rayhan memiliki kemampuan untuk melihat makhluk halus sejak kecil, kali ini ia tidak dapat mengidentifikasi siapa yang mengganggu rumah mereka.

Sheren menjadi sasaran dari semua tindakan teror tersebut. Akhirnya, Sheren meminta bantuan Tyas, teman sekerja Sheren, untuk mengatasi gangguan tersebut dengan bantuan Om Kasman, orang pintar dan masih kerabat dekat Tyas.

Sayangnya, Om Kasman meninggal saat dalam perjalanan pulang dari rumah Sheren. Dalam keadaan tersebut, Rayhan mencoba mencari tahu siapa yang membuat istrinya terganggu. Ternyata, Dinda (Fergie Brittany), saudara sepupu Rayhan yang sudah meninggal, adalah penyebab gangguan tersebut. Rayhan harus memenuhi janji masa kecil yang pernah ia buat.

3. Mungkin Esok Lusa atau Nanti – 11 Juli 2024

Snapinsta.app 447986559 1185383789559222 1496193198314373252 N 1080
Image: menantithemovie/instagram

Cerita dalam film Mungkin Esok Lusa atau Nanti mengisahkan tentang Kemuning, seorang gadis desa yang sedang menempuh pendidikan S2 di Turki. Meskipun berada jauh dari tanah air, Kemuning tetap setia menantikan kehadiran cinta sejatinya, Raditya.

Kemuning menolak cinta Dewo karena ia telah berkomitmen untuk setia pada Raditya yang akan menjadi suaminya. Namun, sebenarnya Dewo adalah sahabat baik Raditya. Sayangnya, Kemuning harus menghadapi kenyataan yang sulit ketika Raditya memilih untuk menikahi wanita yang dipilih oleh ibunya dan meninggalkannya.

Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti akan tayang di bioskop mulai tanggal 11 Juli 2024 dengan pemeran utama Natasya Nurhalima sebagai Kemuning, Bilal Fadh sebagai Raditya, dan Tegar Iman sebagai Dewo.

4. Jurnal Risa The Movie – 11 Juli 2024

MD Pictures/YouTube

Selanjutnya ada Jurnal Risa The Movie. Dalam film yang mengambil genre mockumentary ini akan menceritakan tentang momen yang menakutkan ketika tim Jurnal Risa melakukan penyelidikan.

Salah satu video Jurnal Risa di YouTube yang mendapat perhatian adalah ketika mereka mencoba mengusir sosok Samex, yang katanya memiliki pantangan terhadap penyebutan namanya.

Film ini akan menceritakan kisah seorang YouTuber bernama Prinsa Mandagie yang secara sengaja menyebutkan sosok yang menakutkan.

Akibatnya, Prinsa terkena pengaruh entitas yang sangat tim Jurnal Risa takuti. Bagaimana tim Jurnal Risa menghadapi perjalanan mereka untuk melawan sosok itu?

5. Catatan Harian Menantu Sinting – 18 Juli 2024

Film Indonesia Terbaru di Bioskop Juli 2024
Image: Soraya Intercine Films

Film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop selanjutnya adalah Catatan Harian Menantu Sinting. Mengusung genre drama komedi dengan Raditya Dika dan Ariel Tatum sebagai pemeran utamanya, plot cerita film ini akan diceritakan melalui sudut pandang karakter Minar (Ariel Tatum).

Ia menceritakan tentang kehidupan rumah tangganya dengan Sahat (Raditya Dika) dengan sentuhan budaya Batak.

Minar dan Sahat memandang pernikahan mereka sebagai sesuatu yang penting karena mereka mengutamakan menghabiskan waktu berkualitas bersama dan membangun komunikasi yang baik.

Namun, situasi pernikahan mereka menjadi rumit karena tekanan yang ibu mertua Minar berikan. Sang mertua ingin mereka segera memiliki anak untuk melanjutkan garis keturunan keluarga.

Minar dan Sahat bahkan diberi hadiah ‘ranjang keramat’ dengan harapan agar mereka segera memiliki anak. Namun, mereka malah berencana untuk meninggalkan rumah dan hidup mandiri tanpa campur tangan mertua.

6. Pusaka – 18 Juli 2024

MVP Pictures/YouTube

Selanjutnya ada film horor berjudul Pusaka. Film ini berkisah tentang sebuah villa mewah yang dimiliki oleh seorang pengumpul barang bernama Risang Wisangko. Setelah Risang meninggal dunia, villa tersebut dijaga oleh kedua anaknya, Randi dan Bian Wisangko. Mereka dibantu oleh Prof Dirga, Mayang, dan Darmo dalam merawat villa tersebut.

Ada rencana untuk memperbaiki rumah itu dan mengubahnya menjadi sebuah museum. Ternyata, di dalamnya terdapat beberapa patung kuno, prasasti, dan senjata yang sudah berusia ratusan tahun.

Agar rencana itu terlaksana, Nina (Shareefa Daanish) telah mengumpulkan sekelompok pekerja. Tim tersebut terdiri dari Hanna (Susan Sameh), David (Ajil Ditto), Sandra (Ully Triani), dan Ade (Ikhsan Samiaji). Mereka sedang melakukan penelitian di lapangan, menghitung perkiraan biaya untuk renovasi dan perbaikan, serta mencatat barang-barang bersejarah.

Dalam tahap pencatatan tersebut, mereka menemukan barang-barang yang sebenarnya tidak seharusnya dimiliki oleh seseorang.

Tetapi pada saat itu, kutukan terlepas dari sebuah warisan yang telah lama berada di dalam bunker tersebut, dan pada akhirnya mengakibatkan kematian satu per satu dari orang-orang yang berada di dalamnya.

7. Romeo Ingkar Janji – 25 Juli 2024

Film Indonesia Terbaru di Bioskop Juli 2024
Image: Adhya Pictures

Film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop selanjutnya adalah Romeo Ingkar Janji. Cerita dalam film Romeo Ingkar Janji akan mengisahkan tentang hubungan romantis antara Agatha (Valerie Thomas) dan Romeo (Morgan Oey).

Agatha, seorang wanita yang penuh dengan semangat, selalu berupaya untuk menjelajahi dan memahami dirinya sendiri melalui pengalaman-pengalaman menantang, ketabahan, dan cinta. Di sisi lain, Romeo (Morgan Oey) adalah seorang seniman tato yang tinggal di ibu kota dan memilih untuk mengembangkan karirnya di Bali.

Di pulau tersebut, Romeo tidak hanya menemukan hasratnya dalam seni, tetapi juga menemukan makna sejati dari cinta.

Semesta mendukung Agatha dan Romeo untuk bertemu dan menjalin hubungan cinta yang tulus. Namun, mereka juga harus belajar melepaskan beban dan kesedihan dari masa lalu mereka.

8. Bangsal Isolasi – 25 Juli 2024

Film Indonesia Terbaru di Bioskop Juli 2024
Image: Mesari Pictures

Selanjutnya ada film horor thriller berjudul Bangsal Isolasi. Film Bangsal Isolasi mengisahkan tentang Weni, seorang jurnalis wanita yang dengan berani menyamar sebagai narapidana. Ia melakukannya dengan tujuan untuk mengungkap kasus kematian adiknya di penjara bernama Ratu Adil.

Awalnya, kematian adik Weni terlihat seperti kejadian biasa. Namun, setelah dilakukan otopsi, ditemukan hal-hal yang mencurigakan dan misterius yang mendorong Weni untuk melakukan penyelidikan. Selain itu, tidak hanya adik Weni yang mengalami kasus serupa, tetapi beberapa tahanan lainnya juga mengalami hal yang sama.

Berjalannya waktu, Weni akhirnya tiba di sebuah ruangan terisolasi yang dikenal dengan rumor yang menakutkan. Kabarnya, siapa pun yang memasuki ruangan isolasi tersebut akan mengalami kematian yang tragis. Apakah Weni berhasil memecahkan semua misteri kematian di penjara wanita tersebut?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks