Aquaman Tidak kenal ampun dan tak terkalahkan di kancah box office. Kini, film arahan James Wan tersebut telah melewati pendapatan dari Suicide Squad.
Setelah mendapatkan $51.5 juta lainnya di pekan ini, Aquaman telah mengumpulkan sekitar $188.7 juta di domestik. Sementara itu, Aquaman juga masih tayang di berbagai negara lainnya. Pendapatan seluruh dunia Aquaman saat ini berada diangka $748.78 juta, lebih banyak duu juta dibandingkan pendapatan Suicide Squad yang tayang di bioskop pada 2016 lalu.
Tentu saja kami masih berharap Aquaman sanggup menandingi pendapatan Batman v Superman: Dawn of Justice. Angka $ 1 milyar pun bukan mimpi lagi, jika film yang dibintangi oleh Jason Momoa dan Amber Heard masih terus stabil memuncaki box office.
Aquaman saat ini masih tayang di bioskop. Buat kamu yang belum nonton, segera ke bioskop terdekat di kotamu.