Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMCUMovie

Jadwal Tayang Spider-Man: No Way Home di Bioskop Indonesia

Karena tinggal menghitung hari dan telah lulus sensor LSFI, jadi sekarang, kapakah jadwal tayang Spider-Man: No Way Home di Indonesia?

Ya sesuai judul artikelnya, kapankah jadwal tayang Spider-Man: No Way Home di Indonesia?

Kalau kata vokalis wanita legendaris Indonesia, “menghitung hari, detik demi detik”. Ya lirik lagu ini rasanya sangatlah pas untuk menggambarkan situasi kita semua terhadap film Spider-Man: No Way Home.

Pasalnya memang film ketiga Spider-Man MCU ini, tinggalah menghitung hari banget. Dan tentunya tak heran jika kita semua sangat mengantisipasinya. Pasalnya Spider-Man: No Way Home memiliki premis eksplorasi multiverse dengan kembalinya beberapa karakter lama di dua seri film Spider-Man sebelumnya.

Plus, ya ini film Spider-Man dan Marvel. Rasanya kalau untuk film seperti ini sudah “auto default” banget kita harus nonton. Analoginya, hari Senin tiba berarti kita mau gak mau, harus langsung berangkat kerja atau sekolah.

Nah seperti yang Dafunda sempat laporkan beberapa hari yang lalu, Lembaga Sensor Film Indonesia (LSFI) telah sukses melulus sensorkan film arahan Jon Watss (Spider-Man: Far From Home) ini.

Namun walau sudah mengetahui info tersebut, sayangnya belum ketahuan lagi secara persis jadwal perilisan pasti dari filmnya ini. Alhasil gak heran sekali lagi jika kita bertanya, kapankah jadwal tayang Spider-Man: No Way Home di Indonesia?

Inilah Jadwal Rilisnya!

Well, setelah berminggu-minggu mempertanyakan hal tersebut, akhirnya kita mengetahui juga jawabannya melalui unggahan tweet video dari akun Twitter resmi Sony Pictures Indonesia berikut ini.

Ya seperti yang kamu lihat sendiri, jadwal tayang Spider-Man: No Way Home di Indonesia adalah 15 Desember 2021. Atau dengan kata lain, pada hari Rabu depan. Jadi catat baik-baik ya guys!

Nah karena sudah ketahuan jadwal perilisannya, maka tidaklah heran jika terhitung tulisan ini dibuat pada tanggal 10 Desember 2021, seluruh jaringan bioskop Indonesia telah membuka pre-sales ticket-nya. Ya, kamu setelah membaca artikel ini, bisa langsung cus memesan tiketnya.

jadwal tayang Spider-Man: No Way Home Indonesia
Spider Man No Way Home | Marvel Studios

Harga pre-sales ticket-nya sendiri kalau kita membeli secara normal atau seperti biasa, maka harganya adalah harga normal pada hari Rabu di masing-masing bioskop langganan kalian.

Namun apabila melakukan pre-sales ticket melalui GO-Pay atau media / aplikasi promo lainnya, tentunya akan jauh lebih murah harganya. Nah itulah tadi info jadwal tayang Spider-Man: No Way Home di Indonesia. Semoga bermanfaat!

Related Posts

1 of 237
Enable Notifications OK No thanks