Meski pun awalnya diharapkan untuk mengambil alih peran Deadshot dari Will Smith, Idris Elba memilih untuk menolaknya. Namun, sebuah laporan baru mengatakan bahwa Idris Elba tetap akan memiliki satu peran dalam Suicide Squad dan masih dirahasiakan.
Rumor mengatakan bahwa dia mungkin akan berperan sebagai Deathstroke atau Sportsmaster. Akan tetapi sebuah laporan baru yang berasal dari Forbes mengatakan hal yang berbeda.
Menurut Forbes, Elba mungkin akan berperan sebagai Benjamin Turner / Bronze Tiger. Diciptakan oleh Dennis O’Neil, Jim Berry dan Leopoldo Duranona, Bronze Tiger membuat penampilan DC Comics pertamanya pada Kung Fu Fighter # 1 1975 yang ditulis oleh Richard Dragon..
Dia adalah seorang ahli seni bela diri yang pada suatu waktu dicuci otak oleh League of Assassins. Setelah terbebas dari kendali itu, dia akhirnya menjadi seorang superhero.
Bronze Tiger Dalam Suicide Squad

Bronze Tiger memiliki sejarah panjang dengan Suicide Squad setelah menjadi rekrut pertama Amanda Waller dan Rick Flag. Dia bertindak sebagai komandan kedua dalam tim ini.
Michael Jai White telah memainkan karakter ini dalam serial The Arrow di The CW. Gunn arahan The Suicide Squad akan dibintangi Margot Robbie, Viola Davis dan Jai Courtney. Mereka semuanya akan mengulang peran dari film pertama.
John Cena dilaporkan juga akan muncul dalam film tersebut. Joel Kinnaman juga kemungkinan besar akan mengulangi perannya sebagai Rick Flag.
Ditulis dan disutradarai oleh James Gunn, The Suicide Squad dijadwalkan rilis di bioskop pada 6 Agustus 2021 mendatang.