MovieFilm InternationalMCU

Endingnya Kurang Bagus? 5 Kekurangan Film Secret Invasion MCU

Halo fans MCU, kali ini kita akan membahas kekurangan serial Secret Invasion MCU yang bikin endingnya kurang. Penasaran?

Secret Invasion merupakan serial baru MCU yang sudah selesai tayang pada 26 Juli 2023 kemarin. Meskipun banyak fans MCU yang menunggu serial ini rilis, tapi sayangnya ending serial Secret Invasion ini kurang bagus. Oleh karena itu kali ini kita akan membahas kekurangan Secret Invasion MCU.

MCU atau Marvel Cinematic Universe merupakan alam semesta Marvel yang di dalamnya banyak sekali karakter dengan berbagai macam kekuatan. Selain menjadi superhero beberapa karakter di MCU juga ada yang menjadi supervillain atau anti-hero.

BACA JUGA:

Kekurangan Serial Secret Invasion MCU

Jadi hal apa saja yang membuat Secret Invasion MCU endingnya kurang? Buat kalian yang ingin tau, bisa cek pembahasannya di bawah ini.

1. Alurnya yang Lambat

Alurnya-yang-lambat | kekurangan Secret Invasion MCU
Alurnya-yang-lambat | Marvel Studios

Kekurangan Secret Invasion MCU yang pertama adalah alurnya yang begitu lambat. Buat kalian yang sudah menonton serialnya, kalian pasti sadar dong cerita yang disajikan oleh serial ini begitu lambat, sampai penonton merasa bosan saat menontonnya.

Bahkan ada beberapa fans MCU yang berpendapat kalau 6 episode Secret Invasion bisa dibuat film berdurasi satu setengah jam.

2. Kurang Mendalami Karakternya

Kurang-mendalami-karakternya
Kurang-mendalami-karakternya | Marvel Studios

Kekurangan Secret Invasion MCU selanjutnya adalah kurang mendalami karakternya. Seperti yang kita tau Samuel L. Jackson merupakan seorang aktor terkenal yang berperan sebagai Nick Fury. Selama dirinya menjadi Nick Fury aktingnya sangat bagus.

Namun sayangnya ada beberapa aktor dan aktir yang kurang mendalami karakter di serial Secret Invasion. Salah satu contoh yang bisa kita ambil yaitu Olivia Colman sebagai Sonya Falsworth. Sebenarnya sosok Sonya Falsworth sangat menarik, tapi sayangnya kemunculannya sangat sebentar atau Maria Hill, ia memiliki potensi untuk digali, tapi sosoknya dimatikan.

3. Dua Episode Terakhir Terasa Diburu-buru

Dua-episode-terakhir-terasa-diburu-buru
Dua-episode-terakhir-terasa-diburu-buru | Marvel Studios

Kekurangan Secret Invasion MCU berikutnya adalah dua episode terakhir terasa diburu-buru. Seperti yang sudah kita bahas pada poin sebelumnya, pada awal-awal episode alur ceritanya begitu lambat, belum lagi serial ini cuman memiliki 6 episode dengan durasi 30 menit.

Karena keterbatasan episode dan durasinya, lalu alurnya yang lambat pada awal cerita, jadinya episode terakhir Secret Invasion terasa buru-buru. Belum lagi adegan pertarungannya terasa sangat cepat.

4. Endingnya Biasa Saja

Secret Invasion
Secret Invasion | Marvel Studios

Kemudian endingnya yang biasa saja. Selain alur ceritanya yang lambat, lalu 2 episode terakhir yang dibuat terburu-buru, endingnya juga biasa saja. Padahal pada awal episode, serial ini dibuat bernuansa mata-mata.

Namun sayangnya endingnya tidak begitu bagus, endingnya memperlihatkan Dua karakter CGI yang bertarung dengan kekuatan super. Adegan tersebut memperlihatkan Nick Fury dan Sonya vs Rhodey Skrull, walaupun terdengar keren, tapi adegan yang diperlihatkan kurang.

5. Meninggalkan Banyak Pertanyaan

Meninggalkan-banyak-pertanyaan | kekurangan Secret Invasion MCU
Meninggalkan-banyak-pertanyaan | Marvel Studios

Terakhir yaitu serial Secret Invasion meninggalkan banyak pertanyaan. Mungkin banyak dari kalian yang berharap bahwa serial ini menceritakan sejak kapan Skrull ada di Bumi, konflik personal Nick Fury dan lain sebagainya.

Namun sepanjang serial ini berjalan pertanyaan-pertanyaan tersebut tidak terjawab semuanya, malah serial ini meninggalkan pertanyaan baru seperti sejak kapan Rhodey digantikan Skrull, kapan Ross digantikan Skrull dan bagaimana sisa Skrull bisa bertahan hidup di Bumi.


Demikianlah beberapa alasan kenapa Secret Invasion MCU endingnya kurang. Setelah membaca artikel ini, apakah kalian setuju kalau ending Secret Invasion MCU endingnya kurang? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks