Berita FilmFilm InternationalMovie

Martin Scorsese Akui Dia Tidak Pernah Ditawari Film Marvel

Martin Scorsese merupakan salah satu legenda di dunia perfilman. Dia telah banyak merilis film terbaik di masanya. Terakhir, dirinya menyutradarai The Irishman, salah satu film original milik Netflix yang kini sudah bisa disaksikan lewat layanan streaming tersebut.

Akhir-akhir ini, Scorsese memang menjadi perbincangan karena memberikan kritik pedas untuk film MCU. Dia menyebut bahwa film buatan Marvel Studios tersebut hanya taman bermain saja. Setelah pernyataan tersebut keluar, banyak pembuat film terkenal lainnya yang sejalan dengan dirinya. Di sisi lain, banyak pula sutradara dan pemain film Marvel yang mempertahankan film mereka dari olokan orang lain.

CEO Disney, Bob Iger sampai memberikan komentar dan mulai turun tangan untuk menyelesaikan masalah ini. Berita terbaru mengatakan Bos Micky House tersebut ingin menjumpai Scorsese. Apakah akan ada kerja sama antara keduanya?

Martin Scorsese Tidak Akan Pernah Sutradarai Film Marvel

Martin Scorsese Pensiun
Aceshowbiz

Saat menghadiri wawancara bersama THR, Scorsese mengatakan Marvel Studios milik Disney tidak pernah mendekatinya untuk film superhero. Dia mengatakan, “Tidak. Tidak pernah datang kepadaku. Aku ingin ketika Disneyland dibangun. Aku setua itu, kau tahu? Aku ada di sini pada tahun 1970 di LA dan salah satu aspirasi studio adalah menjadi sama pentingnya dengan budaya Amerika seperti Disneyland.”

Setelah menjelaskan bahwa Disney tidak pernah menghubunginya, dia mengungkapkan bahwa dia kemudian berjalan bersama dengan Universal. “Dan Studio pertama yang melakukan itu adalah Universal dengan turnya. Dan kemudian kamu menambahkan blockbuster di atas itu – dan kenapa tidak?”

Dia menambahkan, “Orang-orang menonton film. Menikmati itu. Hal semacam itu. Jadi rasa taman bermain selalu ada di sana. Itu tidak buruk. Kita dulu suka pergi ke taman hiburan. Tapi sekarang di taman hiburan, kamu melihat filmnya.”

Scorsese Bukan Anti Film Komik

Joker Bunuh Diri Remaja Rusia
IMDB

Dari yang kita lihat sendiri, Scorsese memang terlihat seperti sangat membenci film adaptasi buku komik. Namun, dia tidak sepenuhnya bertentangan dengan itu. Hal itu terbukti dengan terlibatannya dengan proyek film seperti Joker. Meski tidak serta merta bergabung dalam proyek ini, kita bisa melihat tone yang sama untuk film arahan Todd Phillips ini.

Sementara itu, sutradara 79 tahun ini juga mengungkapkan akan mengakhiri karirnya di dunia perfilman. The Irishman Netflix mungkin akan menjadi karya terakhir untuk dikenang bersama dengan Taxi Driver, Raging Bull, dan Goodfellas. Dia merasa filmnya sudah tidak kuat lagi bersaing untuk masuk bioskop karena diisi oleh film yang itu-itu saja.

Dia berharap agar para sineas muda yang memiliki talenta hebat bisa bertahan dan menembus Hollywood.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks